Sukses

John McCain ialah seorang Senator senior di Amerika Serikat

Informasi Profil

  • NamaJohn Sidney McCain III
  • Tempat LahirCoco Solo Naval Air Station, Panama Canal Zone, Amerika Serikat
  • Tanggal Lahir29 Agustus 1936
  • KebangsaanAmerika Serikat
  • PasanganCarol Shepp (1965-1980), Cindy Hensley
  • AlmamaterUnited States Naval Academy
  • PartaiRepublican
  • ProfesiPegawai Naval, Politisi
  • AgamaBaptist Congregant

Karir

  • Anggota DPR dari Arizona 1st Distrik3 Januari 1983 - 3 Januari 1987
  • Ketua Komite Senat3 Januari 2003 - 3 Januari 2005
  • Ketua Komite Senat Urusan India3 Januari 2005 - 3 Januari 2007
  • Ketua Senat Komite Angkatan BersenjataSejak 3 Januari 2005
  • Senator Amerika Serikat dari ArizonaSejak 3 Januari 1987 melayani Jeff Flake

Berita Terkini

Lihat Semua
Topik Terkait

John McCain lahir di Coco Solo Naval Air Station, Panama Canal Zone, Amerika Serikat pada 29 Agustus 1936. John McCain ialah seorang Senator senior Amerika Serikat yang mewakili Arizona dan calon presiden dari Partai Republic pada pemilihan Presiden Amerika Serikat tahun 2008. McChain mengikuti jejak ayah dan kakeknya menjadi seorang angkatan laut Amerika Serikat dan ia juga merupakan lulusan dari Academy Naval Amerika Serikat tahun 1958. McChain pensiun dari angkatan laut ketika dirinya menjabat sebagai kapten pada tahun 1981 dan pindah ke Arizona untuk bergabung ke kancah politik. McChain terpilih sebagai anggota DPR Amerika Serikat pada tahun 1982. Ia telah menjabat dua kali sebagai Senator Amerika, 1986 dan 2010.

Picu Konflik AS dan Hungaria


Senator serta politisi berpengaruh asal Amerika Serikat (AS), John McCain mengeluarkan pernyataan provokatif kepada Hungaria. Tidak hanya provokatif komentar dari McCain dapat memicu ketegangan antarkedua negara. Pernyataan bernada ofensif dari veteran perang Vietnam tersebut ditujukkan kepada Perdana Menteri (PM), Viktor Orban. Ia menyebut Orban sebagai diktator neo-fasis. Komentar tak pantas dari McCain ini keluar dari mulutnya sebelum senat AS resmi memilih produser opera sabun, Colleen Bell sebagai Dubes negara tersebut. Secara tegas McCain menentang penujukkan itu.

Sebut McCain Bukan Pahlawan, Donald Trump Menolak Minta Maaf


Donald Trump yang mengeluarkan pernyataan "panas" dengan mengejek Senator John McCain tentang penangkapannya selama perang Vietnam, menolak untuk tunduk pada gelombang kritik dari Partai Republik. Dia juga bersikeras tidak memiliki rencana untuk keluar dari kontes nominasi partai dalam pencalonan Presiden Amerika Serikat. Trump yang menjadi pesaing kuat bagi kandidat calon presiden dari Partai Republik dalam beberapa jajak pendapat baru-baru ini, memicu kecaman luas pada Sabtu 18 Juli setelah menyatakan di Iowa bahwa McCain yang disiksa selama lebih dari 5 tahun sebagai tawanan perang bukanlah seorang pahlawan.