Liputan6.com, Majalengka: Warga Desa Cidulang, Majalengka, Jawa Barat, membantah wajah warganya yang bernama Salik Firdaus mirip dengan salah satu pelaku Bom Bali II. Ketika diperlihatkan wajah tiga pelaku bom bunuh diri di Jimbaran dan Kuta Square, warga mengatakan Salik yang diduga mengebom Kafe Nyoman sama sekali tidak mirip dengan salah satu tersangka yang ada di foto. Hasil tes DNA salah satu keluarga Salik juga menunjukkan hasil negatif [baca: Pelaku Bom Bali Berusia Antara 20-25 Tahun].
*****
Ribuan pengungsi korban banjir di wilayah Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, hingga kini, memilih bertahan di sejumlah tempat pengungsian karena rumah mereka masih tergenang air. Padahal, tempat-tempat pengungsian korban banjir telah penuh. Akibatnya ratusan warga terpaksa mengungsi di sepanjang rel kereta api.
*****
Sebuah jembatan gantung yang menghubungkan Desa Maur Baru dan Desa Maur Lama di Kecamatan Muara Rupit, Musirawas, Sumatra Selatan, tiba-tiba putus. Empat unit sepeda motor tercebur bersama puluhan warga yang sedang berjalan di jembatan. Insiden ini membuat sepuluh warga dilarikan ke rumah sakit setempat.
*****
Lebih dari seratus pemudik yang menumpang Kapal Kirana II dari Kalimantan sempat ditahan beberapa jam di areal Pelabuhan Tanjungmas Semarang, Jateng, karena dikira penumpang gelap. Penahanan ini membuat beberapa pemudik yang berdesak-desakan di dalam truk dan enggan turun ke dek kapal sempat pingsan.
*****
Meski kerap mendapat ancaman, jemaah Ahmadiyah tetap akan melaksanakan salat Idul Fitri di masjid dan kampus masing-masing. Persiapan menjelang pelaksanaan salat Id telah dilakukan seperti di Masjid Hidayah di kawasan Cideng, Jakarta Barat.(TNA/Tim Liputan6 6 SCTV)
*****
Ribuan pengungsi korban banjir di wilayah Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, hingga kini, memilih bertahan di sejumlah tempat pengungsian karena rumah mereka masih tergenang air. Padahal, tempat-tempat pengungsian korban banjir telah penuh. Akibatnya ratusan warga terpaksa mengungsi di sepanjang rel kereta api.
*****
Sebuah jembatan gantung yang menghubungkan Desa Maur Baru dan Desa Maur Lama di Kecamatan Muara Rupit, Musirawas, Sumatra Selatan, tiba-tiba putus. Empat unit sepeda motor tercebur bersama puluhan warga yang sedang berjalan di jembatan. Insiden ini membuat sepuluh warga dilarikan ke rumah sakit setempat.
*****
Lebih dari seratus pemudik yang menumpang Kapal Kirana II dari Kalimantan sempat ditahan beberapa jam di areal Pelabuhan Tanjungmas Semarang, Jateng, karena dikira penumpang gelap. Penahanan ini membuat beberapa pemudik yang berdesak-desakan di dalam truk dan enggan turun ke dek kapal sempat pingsan.
*****
Meski kerap mendapat ancaman, jemaah Ahmadiyah tetap akan melaksanakan salat Idul Fitri di masjid dan kampus masing-masing. Persiapan menjelang pelaksanaan salat Id telah dilakukan seperti di Masjid Hidayah di kawasan Cideng, Jakarta Barat.(TNA/Tim Liputan6 6 SCTV)