Satu Lagi, Pulau Dikuasai Warga Asing

Pulau Mengkudu di NTT ini dikuasai warga Australia, David James Wylie yang izin tinggalnya habis pada 14 Februari 2006. Mendagri M. Ma`ruf segera menyelidiki masalah ini dengan membentuk tim terpadu.

oleh Liputan6 diperbarui 01 Mar 2006, 09:28 WIB
Liputan6.com, Jakarta: Ternyata tak hanya Pulau Bidadari yang dikuasai warga asing. Sejumlah pulau kecil di Nusatenggara Timur juga banyak yang dikuasai para pendatang asing. Salah satunya adalah Pulau Mengkudu yang dikuasai warga Australia, David James Wylie. Hasil penyelidikan pihak Departemen Dalam Negeri serta Imigrasi NTT diketahui kalau izin tinggal warga Negara Kanguru ini hanya sampai 14 Februari 2006.

Menanggapi kasus itu, Menteri Dalam Negri Muhammad Ma`ruf segera menyelidiki masalah ini. Dia akan membentuk tim yang bertujuan untuk mendapatkan informasi lengkap dan terpadu. Tim terdiri dari Departemen Politik, Hukum, dan Keamanan, Depdagri, Departeman Kelautan dan Perikanan, Polri, dan pemerintah daerah setempat. "Insya Allah akan segera kita turunkan ke lapangan," kata Ma`ruf.(JUM/Eka Fikriyah dan Dwie Guntoro)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya