Dua Kereta Api Pengangkut Minyak Kelapa Tabrakan

Dua kereta api yang berangkat dari Rantau Prapat menuju Medan tubrukan di kawasan Perbaungan, Sumatra Utara. Dua orang tewas dan tiga korban cedera dalam kejadian itu.

oleh Liputan6 diperbarui 14 Apr 2006, 17:52 WIB
Liputan6.com, Serdang Bedagei: Dua rangkaian kereta api pengangkut minyak kelapa sawit tabrakan di Desa Fortuna, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagei, Sumatra Utara, Jumat (14/4). Kejadian pada pukul 06.00 WIB, menewaskan dua orang dan mencederai tiga korban lainnya. Hingga petang ini, jalur kereta api Medan-Rantau Parapat masih ditutup untuk memudahkan mengangkat gerbong kereta.

Kedua kereta beriringan pergi dari Rantau Prapat menuju Medan. Di kawasan Perbaungan, kereta pertama mogok. Kuat dugaan, petugas tidak mengkomunikasikan kejadian itu kepada masinis kereta kedua. Dampaknya, kereta kedua langsung menubruk kereta yang mogok. Masinis serta kondektur kereta yang menabrak, Neken Ginting dan Hasudungan, tewas seketika. Sementara tiga awak kereta pertama cedera. Mereka adalah Zulkani, Ponisan, dan Edy. Dua korban luka dibawa ke Rumah Sakit Pirngadi, Medan dan seorang lagi ke RSU Trianda, Perbaungan.

Tabrakan mengakibatkan rangkaian tangki minyak kelapa sawit tumpah. Masyarakat setempat berebut mengambil minyak yang tercecer. Kejadian itu juga menyebabkan arus lalu lintas yang melintasi rel kereta api macet total.(KEN/Polmart Aritonang)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya