Paus Benediktus XVI Mengundang Pemimpin Umat Islam

Untuk mengakhiri kesalahpahaman dengan umat muslim, Paus Benediktus XVI mengundang wakil umat Islam ke kediamannya. Protes atas pernyataan Paus masih berlanjut di negara-negara Timur Tengah.

oleh Liputan6 diperbarui 23 Sep 2006, 07:16 WIB
Liputan6.com, Vatikan: Paus Benediktus XVI mengundang wakil umat Islam dari seluruh dunia untuk bertemu dengannya. Rencananya pertemuan itu akan digelar di kediaman musim panas Paus di Kastil Gandolgo, Ahad besok. Undangan ini dimaksudkan untuk mengakhiri kesalahpahaman yang terjadi seputar pernyataannya tentang Islam dan jihad beberapa waktu lalu [baca: ].

Dalam pernyataan yang dirilis Jumat (22/9), Vatikan juga menyoroti eksekusi tiga terpidana mati kasus Poso. Sebelumnya Paus telah mengirim surat memohon pengampunan atas ketiganya kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono [baca: ].

Sementara itu reaksi keras atas pernyataan Paus masih datang dari ribuan umat muslim dari berbagai negara di Timur Tengah. Di Palestina, Mesir, Iran dan Pakistan, unjuk rasa berlangsung usai warga melaksanakan salat Jumat. Protes terus berlanjut meski Paus telah menyampaikan penyesalannya yang mendalam yang diterima sejumlah pemimpin agama.(ADO)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya