Es Pocong Gentayangan di Depok

Es pocong menjadi salah satu menu andalan sebuah kedai mungil di Jalan Margonda Raya, Depok, Jabar. Ada pula berbagai makanan yang diberi nama seram seperti mendoan iblis, kopyor kuntilanak atau soda setan merah.

oleh Liputan6 diperbarui 23 Apr 2007, 07:34 WIB
Liputan6.com, Depok: Kata pocong terpampang jelas di sebuah kedai makanan di Jalan Margonda Raya, Depok, Jawa Barat. Alih-alih menakutkan dan dijauhi orang, kedai ini ternyata banyak dikunjungi. Salah satu menu andalannya adalah es pocong yang disukai mahasiswa, karyawan sampai dengan keluarga biasa. Yang istimewa, menu-menu lain juga diberi nama seram seperti mendoan iblis, kopyor kuntilanak atau soda setan merah.

Saat siang hari, kedai ini mulai ramai oleh para mahasiswa dan pelajar. Es pocong menjadi daya tarik tersendiri karena harganya yang relatif murah, antara Rp 3.500 hingga Rp 2 ribu. Es pocong ini merupakan minuman dari campuran bubur sumsum dengan buah pisang yang sudah diiris, ditambah kue moci, dan sirup ini. Menurut para pelanggan, rasanya enak.

Zaid, pengelola warung, mengatakan ide nama-nama seram itu bukan muncul secara kebetulan. Pemuda tanggung ini mengatakan nama seram itu berasal dari sebuah makam yang terletak di seberang jalan kedai ini. Nama seram ternyata mampu bikin penasaran pecinta makanan!(MAK/Nahyudi)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya