<i>Azizah</i> Raih Rating Tertinggi

Sinetron Azizah mengangkat kisah anak pemulung yang berjuang untuk keluarga. Sinetron ini menjadi program paling diminati pemirsa dengan rating tertinggi saat ini. Azizah adalah sinetron unggulan pengganti Cinta Fitri.

oleh Liputan6 diperbarui 21 Nov 2007, 08:26 WIB

Liputan6.com, Jakarta: Stasiun Satu untuk Semua SCTV terus menggulirkan sinetron bermutu dan lain dari yang biasa. Satu di antaranya adalah Azizah. Sinetron ini diluncurkan sebulan silam dengan cerita mengenai kisah anak pemulung yang berjuang untuk keluarga.

Azizah adalah tokoh sentral dalam kisah sinetron berjudul sama. Ia anak dari golongan orang tak mampu yang kemudian ditolong sebuah keluarga berada dan jatuh cinta. Bagai kisah Cinderella memang, ditambah alur cerita menarik dan deretan artis berwajah menawan seperti Kirana Larasati, Miller, Eva Anindita, Annisa Hada, dan Krisna Mukti.

Hingga kini sinetron yang tayang di layar SCTV setiap hari pukul 20.00 WIB hingga 21.00 WIB ini menjadi program paling diminati pemirsa. Azizah bertahan sebagai sinetron yang memiliki rating tertinggi saat ini dengan share 28 persen. Ini berarti ditonton oleh 28 persen pemirsa televisi. Sinetron Azizah ditayangkan sebagai pengganti sinetron Cinta Fitri yang sukses. Dan, tampaknya Azizah juga bisa menyamai prestasi Cinta Fitri.(YNI/Satya Pandia)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya