Iman Menderita Gizi Buruk Sejak Tiga Tahun

Iman Suyono masih dirawat di Rumah Sakit Fatmawati karena gizi buruk. Kini kondisi Iman berangsur membaik meski beratnya baru sembilan kilogram, jauh di bawah batas normal 14 kilogram.

oleh Liputan6 diperbarui 01 Feb 2009, 08:08 WIB
Liputan6.com, Jakarta: Kasus gizi buruk belum sepenuhnya tuntas dari Negeri ini. Iman Suyono, bocah tiga setengah tahun asal Bintaro, Tangerang, Banten, terbaring lemah di kamar perawatan anak Rumah Sakit Fatmawati, Jakarta Selatan, karena gizi buruk.

Iman menderita gizi buruk sejak usia tiga tahun. Anak kelima pasangan Kastam dan Lasinem ini sudah 10 hari lebih dirawat di rumah sakit. Kini Iman berangsur membaik meski beratnya baru sembilan kilogram, jauh di bawah batas normal 14 kilogram. Ketiadaan ekonomi sebabkan warga memilih mengurangi asupan gizi untuk putra-putri mereka.(YNI/Teguh Dwi Hartono)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya