Liputan6.com, Tangerang Timnas Indonesia memilih Sekolah Pelita Harapan (SPH) sebagai lokasi pemusatan latihan untuk menghadapi laga terakhir Piala Asia melawan Arab Saudi pada 5 Maret 2014. Kualitas lapangan menjadi alasan utama dipilihnya lapangan tersebut.
Lapangan tersebut terletak di kompleks sekolah elit Pelita Harapan di Karawaci, Tangerang. Sehari-hari, lapangan digunakan siswa pada saat jam olahraga. Lapangan tersebut menggunakan rumput impor berjenis Cynodon Dactylon; rumput itu biasa digunakan untuk lapangan golf.
Pihak pengelola juga menambahkan pasir laut di atas permukaan agar lapangan lebih empuk, selain untuk menjaga drainase lapangan. Menurut Pengelola SPH, Gideon, perawatan lapangan dilakukan rutin setiap hari hingga membuat lapangan tidak bergelombang.
"Termasuk mencabut ilalang yang tumbuh di sekitar lapangan. Itu kami lakukan setiap hari," kata Gideon saat berbincang dengan Liputan6.com.
Lapangan SPH sempat dipakai Timnas U-23 sebagai persiapan menghadapi SEA Games 2013."Saat itu, (Sekjen PSSI) Joko Driyono melihat kondisi lapangan saat hujan deras. Lapangan tidak banjir," sambung Gideon.
Kendati berlatih di lapangan eksklusif, Gideon mengungkapkan, memberikan harga yang spesial untuk PSSI menyewa lapangan tersebut."Khusus PSSI kami memberikan harga istimewa, karena kami juga memprioritaskan tim nasional," tutur Gideon.
"Ini sebagai bentuk dukungan kami. Karena bagaimanapun, pemain berjuang untuk Indonesia ini. Selain itu, agar siswa di sini bisa melihat langsung pemain berlatih," Gideon menambahkan.
Kualitas lapangan nomor satu diharapkan mampu menekan jumlah pemain yang cedera saat berlatih. Pelatih Timnas Indonesia, Alfred Riedl menolak menggelar latihan di Lapangan C, Senayan karena buruknya kondisi lapangan. "Kalau ada pilihan terbaik kenapa tidak diambil."
Baca Juga:
Jadwal Siaran Langsung Sepakbola Malam Ini
Kekasih Ronaldo Hebohkan Milan Fashion WeekLawan Arab Saudi, Timnas Indonesia Siapkan 2 Skema`Osama bin Laden` Dukung Klub Liga Italia iniMU vs Olympiacos: Misi MU Pertahankan Rapor Bagus di Yunani
Advertisement