Liputan6.com, St Petersburg Borussia Dortmund sukses mencuri tiga angka dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions setelah menang 4-2 lawan Zenit St Petersburg, Selasa (25/02/2014) atau Rabu dini hari WIB. Robert Lewandowski menjadi bintang dengan mencetak dua gol, sementara dua gol lainnya diciptakan Henrikh Mkhitaryan dan Marco Reus. Sedangkan tuan rumah hanya membalas melalui gol Oleg Shatov dan penalti Hulk.
Tim tamu membuka keunggulan dengan cepat, yakni pada menit keempat. Marco Reus yang melakukan penetrasi dari tengah lapangan harus dijegal oleh bek tuan rumah di dalam kotak penalti, Sayangnya, bola hasil jegalan justru memantul pada Mkhitaryan yang berdiri bebas. Tanpa ampun, gelandang asal Armenia itu melesakkan bola dari jarak 10 yard melewati kiper Juri Lodygin.
Tak butuh waktu lama bagi Dortmund menggandakan keunggulannya. Semenit kemudian giliran Reus yang mencetak gol memanfaatkan assist Kevin Groskreutz. Ia menendang bola dari dalam kotak penalti tanpa mendapat penjagaan dari pemain Zenit. Itu adalah gol ketiga Reus dari tujuh laga di Liga Champions.
Di babak kedua, Zenit melakukan inisiatif untuk melakukan serangan. Hasilnya tak sia-sia karena Oleg Shatov menciptakan gol pada menit ke-57. Proses gol Shatov tercipta melalui kemelut di depan gawang. Hulk yang sudah melewati kiper Roman Weidenfeller tidak mampu memanfaatkan peluangnya.
Bola kemudian ditendang oleh striker baru Jose Rondon namun hanya mengenai mistar gawang. Tapi, Shatov berhasil menendang bola pantulan dan menjebol gawang yang kosong.
Sayang, kebangkitan tuan rumah tidak bertahan lama, Dortmund kembali unggul melalui Lewandowski pada menit ke-60. Striker yang akan bergabung ke Muenchen itu dengan tenang menyarangkan bola melalui kaki Lodygin memanfaatkan umpan Lukasz Piszczek.
Tuan rumah sempat menghidupkan peluang setelah Hulk mencetak gol melalui penalti pada menit ke-66. Penalti ini terjadi setelah Vikto Faizulin dijatuhkan di kotak terlarang. Namun, tim tamu akhirnya menutup kemenangan melalui gol kedua Lewandowski. Pemain timnas Polandia itu dengan dingin mengeksekusi umpan matang Reus di dalam kotak penalti.
Hasil ini membuat Dortmund berpeluang besar untuk lolos ke perempat final Liga Champions. Kedua tim akan kembali bertemu pada Rabu, 19 Maret mendatang di Signal Iduna Park, kandang Dortmund.
Susunan Pemain
Advertisement
Zenit: Lodygin; Anyukov/ Smolnikov (83), Neto, Lombaerts, Criscito; Witsel, Fayzulin/ Kerzhakov (84); Hulk, Shatov, Arshavin/ Tymoschuk (15); Rondon.
Dortmund: Weidenfeller; Friedrich, Schmelzer, Papastathopoulos, Piszczek; Kehl, Sahin; Reus/ Hofmann (85), Mkhitryan/ Aubameyang (70), Grosskreutz/ Durm (90), Lewandowski.
Dortmund: Weidenfeller; Friedrich, Schmelzer, Papastathopoulos, Piszczek; Kehl, Sahin; Reus, Mkhitryan, Grosskreutz, Lewandowski. - See more at: http://bola.beta.liputan6.com/read/2015415/ini-susunan-pemain-zenit-vs-dortmund#sthash.pgAChyYU.dpuf
Dortmund: Weidenfeller; Friedrich, Schmelzer, Papastathopoulos, Piszczek; Kehl, Sahin; Reus, Mkhitryan, Grosskreutz, Lewandowski. - See more at: http://bola.beta.liputan6.com/read/2015415/ini-susunan-pemain-zenit-vs-dortmund#sthash.pgAChyYU.dpuf