Liputan6.com, Jakarta Untuk melengkapi kehadiran kamera mirrorless X-T1, Fujifilm juga mengumumkan tiga lensa ekstrim terbaru yang juga tahan cuaca. Lensa kelas profesional ini diklaim memiliki ketajaman yang sangat akurat.
Ketiga lensa tersebut adalah Fujifilm XF18-135mm F3.5-5.6 R OIS WR, XF16-55mm F2.8 R OIS WR, dan XF50-140mm F2.8 R OIS WR. Dilihat dari spesifikasinya, trio lensa itu berada di atas lensa zoom yang sudah tersedia saat ini.
"Untuk lensa XF18-135mm F3.5-5.6 R OIS WR akan hadir di pasar Indonesia pada Juni 2014. Sedangkan lensa XF16-55mm F2.8 R OIS WR dan XF50-140mm F2.8 R OIS WR, rencananya akan kami luncurkan di kuartal ketiga 2014," kata Ade Yogaswara, Product Specialist Fujifilm Indonesia yang ditemui di Grand Indonesia, Jakarta, Rabu (26/2/2014).
Ade menyebut, ketiga lensa itu memiliki ketajaman yang tinggi. "Kami mempertahankan ketajaman lensa dari sudut ke sudut. Lensa ini juga dilapisi material kaca berkualitas dengan lapisan Super EBC (Electron Beam Coating)," tambah Ade.
Ade menjelaskan, EBC mampu menyuguhkan spektrum cahaya yang lebih lebar, seperti misalnya sanggup menghasilkan gambar dengan detil warna yang lebih kaya dan natural.
Namun sayang, ketika ditanya mengenai harga dari lensa terbaru itu, pihak Fujifilm belum mau membeberkannya. "Soal harga kami belum bisa memberi tahu sekarang. Tunggu saja di bulan Juni nanti," tukas Ade.
Untuk saat ini secara keseluruhan Fujifilm telah menyediakan 12 pilihan lensa, ditambah ketiga lensa terbaru tersebut. Selain lensa keluaran Fujifilm, perusahaan asal Jepang ini juga merekomendasikan lensa dari pihak ketiga yaitu merek Carl Zeiss.
"Lensa yang ditawarkan Fujifilm masuk dalam keluarga Fujinon XF, mulai dari kategori lensa fix dan zoom. Sepanjang tahun 2014, rencananya kami akan mengeluarkan lima lensa terbaru," tutup Ade dengan senyum.
Baca juga:
Inilah Kamera Mirrorless Pertama Fujifilm yang Anti Air
Fujifilm X-E2, Kamera Dengan Autofokus Tercepat di Kelasnya
Fujifilm Tawarkan Kamera Compact Rp 4,4 Jutaan
Tinggalkan Kamera DSLR, Olympus Fokus ke Mirrorless
Kamera Mirrorless Ini Setara Dengan Kamera Full-frame
Ini Tiga Lensa Ekstrim Terbaru Dari Fujifilm
Untuk melengkapi kehadiran kamera mirrorless X-T1, Fujifilm juga mengumumkan tiga lensa ekstrim terbaru yang juga tahan cuaca.
diperbarui 26 Feb 2014, 16:03 WIBLensa Fujifilm (Iskandar/Liputan6.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Itu Recharge Adalah: Panduan Lengkap Pengisian Ulang Energi
TNI-Polri Siagakan Jutaan Personel Bantu Amankan Pilkada Serentak 2024
Pencoblosan Pilkada 2024, Banten Diprediksi Bakal Diguyur Hujan
Anthony Ginting Bidik Gelar Ketiga di Indonesia Masters 2025
Taipan Properti Vietnam yang Dihukum Mati Karena Korupsi Rp429 Triliun Minta Keringanan Hukuman
Tata Juliastrid Ungkap Aksinya yang Memukau Penonton Saat Raih Gelar Miss Cosmo 2024, Bawakan Lagu dan Tarian Bali
Jadwal Liga Champions, Kamis 28 November 2024: Siaran Langsung SCTV dan Vidio
Kenali Surat Suara Pilkada 2024, Jangan Salah Coblos!
Lowongan Kerja Yakult Indonesia Persada 2024, Lulusan SMA/SMK Bisa Daftar!
7 Potret Pesona Yasmin Napper Pamer Muka Bantal, Menawan Blasteran Kanada
Pilkada Serentak: 312 TPS di Sukabumi Terkendala Jaringan Internet
255 Warga Binaan Lapas Sukamiskin Ikut Memilih di Pilkada 2024