Liputan6.com, Kupang Tingkat kemiskinan yang terbilang cukup tinggi di Nusa Tenggara Timur memicu sejumlah masalah sosial. Selain gangguan kesehatan, praktik jual beli manusia juga masih ditemukan."Karena keterbatasan, mereka mengalami kesulitan akses mendapatkan pendapatan pribadi dan keluarga masing-masing sehingga masih banyak praktik jual beli orang," kata Ketua Ekspedisi Sekaligus Direktur Direktorat Jenderal Rehabilitasi Sosial Orang dengan Kecacatan, Nahar, SH, M.SI, Kamis (27/2/2014).Menurut Nahar, pengiriman tenaga kerja keluar negeri masih menjadi modus para pelaku Human Traficking di NTT. "Modusnya masih sama seperti kasus yang dulu-dulu, yaitu pengiriman tenaga kerja dan pelatihan di luar negeri atau diiming-imingi sesuatu. Dan anak-anak yang masih menjadi korbannya," kata Nahar.Gubernur NTT Frans Leburaya berharap pemerintah pusat dan daerah serta maayarakat dapat saling bergandeng tangan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. "Diinginkan atau tidak, miskin atau kaya, terisolir atau tidak, NTT tetap berselimutkan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Kami berharap semua jajaran dapat saling meningkatkan kepedulian dan kesetiakawanan agar kehidupan bangsa lebih baik," kata Frans.Frans juga menambahkan dengan adanya ekspedisi kemanusiaan yang digagas Kementerian Sosial Republik Indonesia ini, banyak masyarakat NTT terbantu. Khususnya kaum marjinal. "Sebanyak lebih dari Rp 219 miliar mereka memberikan kepada pemerintah NTT dalam segala bentuk pelayanan masyarakat, dan kami merasa terbantu. Kami terus berusaha menjadi wilayah yang memiliki kehidupan baru lebih baik lagi," kata Frans.
Praktik Jual Beli Manusia di NTT Masih Ditemukan
Tingkat kemiskinan yang terbilang cukup tinggi di Nusa Tenggara Timur memicu sejumlah masalah sosial, termasuk praktik jual beli manusia.
diperbarui 27 Feb 2014, 14:00 WIB.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bahasa Bunga Didiet Maulana dalam Puspa Senandika
Kategori Rawan, Polda Riau Cek Kesiapan Polres Rokan Hilir Kawal Pilkada hingga Tuntas
VIDEO: Fakta Kebakaran Mobil Ertiga di Area Pejaksan Malioboro, Api Muncul dari Bohlam
Haul Bukan untuk Memperingati Kematian, Ini Makna Sebenarnya Menurut Buya Yahya
22 Anak di Afrika Selatan Meninggal Keracunan Makanan
VIDEO: Wamendag Dyah Roro Esti Beberkan Langkah Strategis di Sektor Perdagangan RI
Zulkifli Hasan Jamin Stok Beras Cukup Buat Natal dan Tahun Baru 2025
Andika-Hendi Makin Unggul dari Luthfi-Yasin dalam Survei SMRC, Bukti Endorsement Tak Berpengaruh?
Memahami SCL Adalah Pendekatan Pembelajaran Inovatif, Ini Karakteristiknya
VIDEO: Pesan Prabowo di KTT APEC 2024: Undang Pelaku Bisnis Asia Pasifik Berinvestasi di RI
Toyota Corolla Cross Hybrid Facelift Sudah Bisa Dipesan di Malaysia, Harga Mulai Rp 504 juta
Raffi Ahmad Ajak Warga Kepri Pilih Ansar-Nyanyang