Liputan6.com, Jakarta Masalah sepertinya tak pernah berhenti menimpa pedangdut Ayu Ting Ting. Setelah ditinggal suami, Enji, di saat dirinya tengah hamil, kini masalah baru dan masih menyangkut sang suami kembali membuat panas hati si pelantun Alamat Palsu.
Seperti diketahui, Enji melalui pengacaranya mengaku ragu dengan anak yang telah dilahirkan Ayu yang bernama Bilqis Khumairah Razak adalah anaknya. Enji bahkan meminta Ayu untuk melakukan tes DNA untuk mengetahui siapa ayah biologis Bilqis.
Melalui sebuah acara musik di teve, Ayu pun menyampaikan unek-uneknya. Pedangdut kelahiran 20 Juni 1992 itu pun mengaku sedih dengan segala permasalahan yang sangat dahsyat menimpanya.
"Tahu nih, masalah nggak ada habisnya. Bingung, ada saja masalah baru. Saya hamil, diserang ini itu, sekarang saya sudah tenang dengan anak saya, ada lagi pemberitaan ini dan itu. Saya capek, hidup saya nggak pernah tenang," curhat Ayu melalui sambungan telpon, Kamis (27/2/2014).
Ayu sendiri mengaku cukup tegar menghadapi segala masalah ini. Namun, pelantun Minyak Wangi ini mengaku kasihan dengan keluarga yang terus dihajar dengan segala permasalahan yang menyudutkan.
"Saya biasa saja. Yang kasihan keluarga saya. Orangtua saya. Saya terima dihajar berita apa saja. Kasihan ayah sama ibu. Saya lahir dikejar-kejar. Sekarang setelah lahiran dipertanyakan soal DNA," keluh Ayu.
Ayu Ting Ting: Hidup Saya Tak Pernah Tenang
Ayu Ting Ting tak habis pikir dengan masalah yang terus menimpanya. Masalah tersebut diakui membuat hidupnya tak pernah tenang.
diperbarui 27 Feb 2014, 09:15 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Arti Mimpi Teman Menangis dan Memeluk Kita: Makna Tersembunyi di Balik Air Mata
Fokus : Hujan Deras dan Angin Kencang di Solo Terbangkan Atap Rumah
Mendagri Wanti-Wanti Kepala Daerah Tak Salah Gunakan Pembebasan BPHTB dan PBG
Cerita Agen Mitra UMi BRI di Merauke yang Membantu Keluarga Menuju Kesejahteraan
Frederika Cull Ganti Warna Rambut dan Pakai Prostesis Perut Jelang Syuting Racun Sangga, Buat Apa?
6 Kota yang Diprediksi Akan Tenggelam, Ada Jakarta di Tahun 2050
Apa Arti dari Vagina: Memahami Organ Reproduksi Wanita
Menperin Tagih Utang Investasi Apple Rp 271 Miliar
VIDEO: Jadi Tersangka Usai OTT KPK, Calon Gubernur Bengkulu Resmi Ditahan
Temukan Sumber Migas Baru MNK di Rokan, Jadi Upaya Pertamina Tambah Produksi
Apa Arti Eksaited: Memahami Makna dan Penggunaan Istilah Populer
Inggris dan Abu Dhabi Siap Bantu Danantara, soal Apa?