Kembali Jumpa Riedl, Ini Kata Widodo

Mantan pelatih Gresik United itu mengaku selalu mencoba beri yang terbaik.

oleh Jefry Leonard diperbarui 27 Feb 2014, 13:36 WIB
Widodo C Putro terus semangat dampingi Riedl/ Helmi Fithriansyah (Liputan6.com)

Liputan6.com, Tangerang Nama Widodo Cahyono Putra kembali mendampingi Alfred Riedl sebagai asisten pelatih Timnas Indonesia Senior. Mantan pemain Persija Jakarta ini memang pernah menjadi asisten Riedl pada Piala AFF 2010.

Ketika itu, kerja sama mereka membawa Indonesia berhasil mencapai final. Sayang, di partai puncak Indonesia harus menyerah dari Malaysia. Untuk Piala AFF 2014, Riedl ditargetkan membawa Indonesia jadi juara.

Widodo pernah menjadi asisten Riedl pada Piala AFF 2010. Saat itu, kerja sama mereka membawa Indonesia mencapai final. Sayang, di partai puncak Indonesia harus menyerah dari Malaysia di dua leg laga final. Untuk perhelatan Piala AFF 2014, Riedl ditargetkan membawa Indonesia untuk meraih gelar juara.

Ketika ditanya bagaimana romansa keduanya saat dipersatukan kembali. Widodo menjawabnya dengan diplomatis."Sejauh ini, saya bekerja dengan Riedl dan mencoba menjalankannya dengan baik dan profesional," ujar Widodo kepada Liputan6.com, Kamis (27/2/2014).

"Tapi tetap intinya untuk memberikan yang terbaik bagi timnas saat melawan Arab Saudi dalam kualifikasi Piala Asia nanti," tambahnya.

Timnas Indonesia senior sendiri akan bertanding dalam babak Kualifikasi Piala Asia 2015 kontra Arab Saudi, 5 Maret 2014 di Jeddah.  Keduanya akan terus bekerjasama sampai Piala AFF 2014 nanti.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya