Liputan6.com, Jakarta NAM Air, maskapai penerbangan anak usaha Sriwijaya Air Group berencana membuka beberapa rute baru di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT).
Dengan menggunakan pesawat Boeing 737-500 berkapasitas 120 seats penumpang, NAM Air akan terbang di beberapa wilayah seperti Maumere, Waingapu, Kupang, dan Denpasar. Keempat kota tujuan tersebut dilayani melalui Surabaya.
“Pembukaan rute ini menjadi komitmen NAM Air sebagai feeder Sriwijaya Air, yang saat ini telah melayani penerbangan ke kota-kota besar,” kata Senior Manager Corporate Communication Sriwijaya Air Agus Soedjono dalam keterangan tertulisnya, Kamis (27/2/2014).
Melalui penerbangan ini, diharapkan integrasi antara Sriwijaya Air dengan NAMAir akan berjalan dengan baik sesuai dengan misi NAM Air.
Integrasi pelayanan penerbangan yang dimaksud adalah melayani pelanggan dengan memberikan konektifitas rute Sriwijaya Air di satu sisi dengan rute NAM Air di sisi lain. “Connecting flight ini akan menjadi kekuatan baru dari sinergi dua maskapai ini,” ujar Agus.
Adapun penerbangan perdananya, akan dimulai pada 28 Februari 2014. Dengan rute yang baru ini, Agus berharap tingkat keterisian (load factor) penumpang NAM Air yang resmi beroperasi pada 19 Desember 2013 lalu itu, bisa mencapai 85%, mengingat padarute-rute tersebut masih sedikit maskapai yang melayaninya.
“Jadi dengan masuknya NAM Air, kami berharap akan mampu mengakomodir kebutuhan penumpang di kota-kota tersebut,” tuturnya. (Yas/Nrm)
NAM Air Siap Jelajahi Rute Penerbangan di NTT
NAM Air, maskapai penerbangan anak usaha Sriwijaya Air Group berencana membuka beberapa rute baru di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT).
diperbarui 27 Feb 2014, 16:02 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Kabar Kasus Pelanggaran Pilkada Lampung 2024?
Tampilan Unik Fuji Saat Rayakan Ulang Tahun ke-22, Pakai Kostum Suster Ngesot dan Outfit Terjangkau
Serba-serbi Gunung Fuji Tak Bersalju Lagi Setelah 130 Tahun
Cerita Aan, Pebalap Cilik Asal Semarang yang Sukses Melibas Lintasan Sukun Tour de Muria 158 Km hingga Finish
Cara Doa Seperti Ini Membuat Allah Malu Tak Mengabulkan, Dijelaskan Ustadz Adi Hidayat
Karding Sebut Pekerja Migran Indonesia Masih Banyak Belum Sejahtera
Gaya Bicara dan Bahasa Inggris Verrell Bramasta di Rapat DPR Soal Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Jadi Sorotan
Kampanye Akbar, Paslon Bupati Nomor Urut 2 Gelar Konser Bersama Seniman Banyuwangi, Dihadiri Ribuan Pendukung
Mengenal DANA, Penyebab Banjir Bandang Spanyol
Link Live Streaming Liga Champions Real Madrid vs AC Milan, Mau Mulai di Vidio
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Rabu 6 November 2024
Bila Terpilih Menang Pilpres AS 2024, Apa yang Akan Dilakukan Kamala Harris dan Donald Trump?