Kalahkan Persikoba, Indra Langsung Gelar Evaluasi

Pelatih Indra Sjafri akan memutuskan apakah akan mencoret atau mempertahankan 29 pemainnya.

oleh Rejdo Prahananda diperbarui 01 Mar 2014, 00:14 WIB
Pelatih Indra Sjafri akan memutuskan apakah akan mencoret atau mempertahankan 29 pemainnya.

Liputan6.com,Malang Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri langsung melakukan evaluasi usai tim asuhannya memetik kemenangan 1-0 atas Persikoba di Stadion Brantas, Jumat 28 Februari 2013.

Indra beserta tim pelatih akan memutuskan menambah pemain baru atau tidak. Saat ini, skuad Garuda Jaya berjumlah 29 orang. "Setelah pertandingan ini, kami akan melakukan evaluasi terhadap tim. Kami akan tentukan, menambah pemain baru atau mencoret pemain dari 29 pemain yang ada di dalam skuat saat ini," jelas Indra.

Mantan pelatih PSP Padang itu mengungkapkan, telah mengetahui kualitas seluruh pemain yang turun di Tur Nusantara. "Saya sudah tahu kemampuan mereka satu per satu, jadi saya akan mengambil keputusan, siapa yang bertahan dan siapa yang keluar."

Dalam pertandingan kontra Persekoba, Dimas Drajat membawa Timnas U-19 dengan skor 1-0. Gol tersebut dicetak di menit 53. Mengenai keputusan menurunkan tim cadangan, Indra menyebut semua pemain dalam skuatnya pemain terbaik.

Menghadapi Persikoba, Indra mencadangkan pemain kunci seperti Evan Dimas, Ravi Murdianto, dan Maldini Pali. "Semua pemain adalah tim inti. Mereka adalah pemain terbaik di Indonesia di kelompok umur U-19," ujar Indra diplomatis.

Kemenangan atas Persikoba membuat Timnas U-19 sampai saat ini belum terkalahkan. Sebelumnya, Timnas U-19 memetik tiga hasil imbang secara beruntun melawan PSIS Semarang, Persijap Jepara, dan Tim Pra PON Jatim. Tiga pertandingan ini berakhir imbang dengan skor 1-1.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya