Liputan6.com, Seoul Ramai-ramai personel Super Junior memenuhi tugasnya sebagai warga negara yang baik dengan mengikuti wajib militer. Setelah Kangin, dan Heechul telah lepas wamil, Leeteuk dan Yesung yang secara bergantian mulai mendaftarkan diri menjadi tentara.
Leeteuk dan Yesung masih aktif sebagai tentara wamil Korea Selatan. Kini, giliran Shindong yang dikabarkan akan menyusul dua rekannya tersebut. Bahkan, tanggal Shindong masuk wamil pun telah diumumkan secara resmi.
Shindong memang telah menerima surat panggilan untuk mengikuti wamil. Berdasarkan surat tersebut, Shindong akan mulai menjalani pelatihan 31 Maret mendatang, dilansir dari OhKPop, Senin (3/3/2014).
Namun Shindong dilaporkan meminta penundaan untuk jadwal panggilan tersebut hingga Juni depan. Entah apa yang menjadi alasan Shindong menangguhkan pelatihannya.
Namun jika tak diizinkan, ia akan tetap menjalankan pelatihan sesuai dengan jadwal yang diberikan. Hingga saat ini, Shindong atau pihak SM Entertainment--agensi yang memayungi Super Junior--masih belum memberikan komentar.
Jika Shindong mengikuti wamil, maka personel Super Junior yang tampil di hadapan publik untuk sementara waktu akan berkurang. Super Junior bahkan telah berjanji kepada penggemarnya untuk tetap eksis meski dengan anggotanya yang tersisa.
Konser tahunan bertajuk Super Show (SS) merupakan saksi bisu kekompakan Super Junior. Dalam SS tahun ke 5 yang diselenggarakan tahun ini, personel Super Junior berjanji akan terus menggelar SS hingga semua personelnya telah merasakan wajib militer.
Giliran Shindong `Super Junior` yang Dapat Panggilan Wamil
Shindong merupakan personel Super Junior lainnya yang menyusul untuk mengikuti wajib militer.
diperbarui 03 Mar 2014, 22:10 WIBKini, personel Super Junior lainnya yang telah mendaftarkan diri mengikuti wajib militer adalah Shindong.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tak Harus Bermain Cantik Melawan Filipina di Piala AFF 2024, Aris Budi: Timnas Indonesia yang Penting Raih Kemenangan dan Lolos Semifinal
Tok! Pemerintah Akui Jusuf Kalla sebagai Ketua Umum PMI yang Sah
Sejarah Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional 20 Desember, Berikut Temanya Tahun Ini
6 Potret Kedekatan Fuji dan Maudy Effrosina Pacar Fadly Faisal, Bak Kakak Adik
Berkunjung Taman Dewi Sartika yang Bersejarah di Jantung Bandung
Indonesia Dapat Garansi Jamu Bahrain, PSSI Maklumi Turunnya Ranking FIFA Timnas
Apple Gaet Tencent dan ByteDance, Upaya Bawa Fitur AI ke China?
Ciri Kolesterol Naik yang Muncul di Kaki, Ini 6 Tanda yang Harus Diwaspadai
Curhat Pilu Krisjiana Baharudin Setelah 1 Janin Siti Badriah Gugur: Apakah Ini Takdirku Ya Allah?
Analis Ungkap Hoaks Politik Tahun 2019 Lebih Berbahaya Ketimbang 2024
Pukulan Telak bagi Revolusi Amorim, Pemain Incaran Manchester United Tutup Pintu untuk ke Old Trafford
Waste Dropbox di Arkadia Green Park, Solusi Pilah Sampah Bersama Nestlé Indonesia & Waste4Change