Ciuman Bisa Jadi `Olahraga` Agar Wajah Awet Muda

Ada banyak manfaat kesehatan dari berciuman yang mungkin belum pernah Anda pikirkan. Termasuk mencegah kulit jadi kendur.

oleh Melly Febrida diperbarui 04 Mar 2014, 13:30 WIB
(Foto: LifeHack)

Liputan6.com, New York Mencium seseorang yang Anda cintai itu bisa meningkatkan gairah dan romantika. Ada kemungkinan, saat berciuman menjadi salah satu perasaan terbaik di dalam hidup.

Namun, tahukah Anda itu tak hanya sekadar ciuman. Ada banyak manfaat kesehatan dari berciuman yang mungkin belum pernah Anda pikirkan. Termasuk mencegah kulit jadi kendur.

Situs LifeHack, Selasa (4/3/2014), menjabarkan 10 fakta tentang ciuman:

1. Ciuman meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Sebuah penelitian di Medical Hypotheses Journal menuliskan, ciuman bisa meningkat sistem kekebalan tubuh seorang perempuan, terutama dari virus yang dikenal dengan sitomegalovirus yang bisa menyerang saat kehamilan. Virus tersebut bisa menyebabkan cacat lahir dan kebutaan pada bayi.

Selain itu ciuman secara alami mengurangi risiko penyakit dari mulut ke mulut karena berpotensi memperkuat sistem kekebalan tubuh.

2. Berciuman membakar kalori

Ciuman bisa membakar 2 sampai 6 kalori per menitnya. Meskipun belum sebagus cardio selama 30 menit. Namun, dengan berciuman Anda bisa membakar kalori dari makan biskuit cokelat.

3. Ciuman membuat relaks

Stres menjadi bagian dalri kehidupan masyarakat saat ini. Kesibukan di tempat kerja, anak-anak, dan kegiatan lainnya tentu membuat Anda perlu bersantai. Berciuman salah satu cara sempurna untuk melepas stres.

Ini benar-benar melepas oksitosin di dalam tubuh Anda, yang merupakan bahan kimia yang secara alami menenangkan. Selain itu, juga meningkatkan endorfin, yang membuat perasaan menjadi lebih baik.

Begitu juga dengan dopamin, yang meningkatkan perasaan romantis, dan memberikan tubuh Anda santai dan baik secara keseluruhan.

4. Ciuman meningkatkan massa otot wajah

Meskipun kebanyakan orang fokus dengan otot di perut atau melangsingkan paha, jangan lupa melatih otot wajah Anda. Seiring pertambahan usia, Anda kehilangan elastisitas otot di wajah Anda, sehingga pipi menjadi kendur dan dagu berlipat.

Berciuman menggunakan 30 otot wajah yang berbeda, yang membantu memperlambat proses kulit kendur, terutama di pipi Anda.

5. Berciuman mencegah gigi berlubang

Manfaat besar lainnya adalah mencegah gigi berlubang, tapi jika Anda menggunakan lidah. Meningkatnya produksi air liur selama berciuman, akan menghanyutkan bakteri di mulut Anda. Ini termasuk bakteri yang merusak gigi, membuat gigi berlubang, atau membentuk plak.

6. Berciuman obat alergi

Menurut penelitian, berciuman mengurangi pertumbuhan antibodi IgE dalam darah Anda. Ini adalah antibodi yang melepaskan histamin, yang bertanggung jawab terhadap gejala alergi, termasuk mata berair dan bersin-bersin.

7. Berciuman bagus untuk kesehatan jantung

Semakin sering Anda berciuman, semakin kecil kemungkinan Anda mengalami hipertensi dan kolesterol tinggi. Ini disebabkan ciuman bisa mengurangi stres dan meningkatkan kepuasan dalam hubungan Anda.

8. Berciuman mengurangi sakit

Setelah hari yang panjang dan sulit di tempat kerja, banyak orang yang mengalami nyeri punggu. Anehnya, Anda harus memilih berciuman sebagai obatnya.

Berciuman melepaskan endorfin dalam tubuh Anda, yang lebih kuat dibandingkan morfin ketika datang untuk menghilangkan rasa sakit.

9. Ciuman memperpanjang usia

Beberapa penelitian menunjukkan, mencium pasangan Anda setiap hari bisa meningkatkan kemungkinan hidup hingga lima tahun. Studi ini berfokus pada pria menikah yang memberikan pasangannya ciuman setiap pagi sebelum berangkat kerja.

Sayangnya, penelitian ini tak menemukan efek pada perempuan, tapi ini memberikan perasaan  kepada istri yang menginginkan lebih suaminya pulang kerumah. Ini juga bermanfaat untuk kesehatan.

10. Berciuman meredakan sakit kepala dan kram

Selama siklus menstruasi, perempuan sering merasakan kram atau sakit kepala. Meskipun banyak perempuan yang meringkuk kesakitan, ada solusinya yakni berciuman. Cara ini bisa membantu mempromosikan pelebaran pembuluh darah, yang secara alami meringankan rasa sakit seperti kram dan sakit kepala.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya