Liputan6.com, New York Sejumlah bisnis menjadi sumber mata uang para miliarder di dunia. Forbes mencatat para konglomerat di dunia mendulang hartanya dari bisnis makanan dan minuman hingga minyak dan gas.
Seperti dikutip Business Insider dari laporan kekayaan global Forbes, Kamis (6/3/2014) terdapat sejumlah konglomerat yang meraup banyak hartanya dari bisnis investasi. Beberapa diantaranya tentu sudah tak asing lagi, seperti investor ulung dari Amerika Serikat (AS) Warren Buffett.
Saat merilis jajaran orang terkaya dunia, tim Forbes menghimpun data berupa, aset pribadi termasuk kepemilikan saham di perusahaan swasta dan negara, real estate, kapal pesiar, karya seni dan uang tunai. Selain itu, estimasi utang juga diakumulasikan pada total kekayaan sang miliarder.
Forbes tidak memasukkan para anggota kerajaan atau diktator karena dianggap memperoleh kekayaan dari kekuatan jabatan dan bukan dari kelihaian berbisnis.
Berikut 10 investor paling kaya di dunia versi Forbes:
1. Warren Buffett
Peringkat miliarder dunia: 4
Total kekayaan: US$ 58,2 miliar
Usia: 83 tahun
Sumber kekayaan: Berkshire Hathaway
2. Michael Bloomberg
Peringkat miliarder dunia: 16
Total kekayaan: US$ 33 miliar
Usia: 72 tahun
Sumber kekayaan: Bloomberg LP
3. Carl Icahn
Peringkat miliarder dunia: 25
Total kekayaan: US$ 24,5 miliar
Usia: 78 tahun
Sumber kekayaan: Icahn Capital Management
4. George Soros
Peringkat miliarder dunia: 26
Total kekayaan: US$ 23 miliar
Usia: 83 tahun
Sumber kekayaan: Soros Fund Management LLC
5. Alwaleed bin Talal Alsaud
Peringkat miliarder dunia: 30
Total kekayaan: US$ 20,4 miliar
Usia: 58 tahun
Sumber kekayaan: Investasi
6. Joseph Safra
Peringkat miliarder dunia: 55
Total kekayaan: US$ 16 miliar
Usia: 75 tahun
Sumber kekayaan: Perbankan
7. Ray Dalio
Peringkat miliarder dunia: 69
Total kekayaan: US$ 14,4 miliar
Usia: 64 tahun
Sumber kekayaan: Bridgewater Associates
8. Luis Carlos Sarmiento
Peringkat miliarder dunia: 72
Total kekayaan: US$ 14,2 miliar
Usia: 81 tahun
Sumber kekayaan: Perbankan
9. Ronald Perelman
Peringkat miliarder dunia: 73
Total kekayaan: US$ 14 miliar
Usia: 71 tahun
Sumber kekayaan: Perbankan
10. John Paulson
Peringkat miliarder dunia: 78
Total kekayaan: US$ 13,5 miliar
Usia: 58 tahun
Sumber kekayaan: Paulson & Co.Inc.
10 Investor Paling Tajir di Dunia
Sejumlah orang terkaya dunia mencatatkan kekayaan luar biasa didorong dari kelihaian berbisnis. Ingin tahu siapa saja?
diperbarui 06 Mar 2014, 05:30 WIB(Foto:Business Insider)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Fakta Menarik Series Terbaru Scandal 3 di Vidio, Zsa Zsa Utari Jadi Pemeran Utama
Mengenal Ciri-Ciri Lupus: Gejala, Penyebab, dan Penanganannya
Ciri-Ciri Cerita Fantasi: Pengertian, Jenis-Jenis, Struktur, dan Contohnya
2 Polisi Lagi Kena Sanksi Demosi 5 Tahun Terkait Kasus Pemerasan DWP
Kevin O’Leary dari Shark Tank Berencana Mengakuisisi TikTok dalam Waktu Dekat
Mengenal Ciri-Ciri Bola Sepak: Sejarah, Karakteristik, dan Standar Internasional
350 Caption Tentang Buku yang Inspiratif dan Bermakna
Memahami Ciri Negara Kesatuan dan Penerapannya di Indonesia
Sergio Conceicao Raih Trofi Usai Dua Pertandingan saat AC Milan Kalahkan Inter Milan di Final Piala Super Italia 2024
Kembali Cetak Rekor Penghargaan, SHOGUN Sukses Raih 4 Piala di Golden Globes Awards 2025
Mantan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi Dapat Jabatan Baru di ParagonCorp
Sebutkan Fungsi Uang: Peran Penting dalam Perekonomian Modern