Terungkap, Harga & Waktu Peluncuran Kamera Lumix GH4

Kamera mirrorless yang mampu merekam video beresolusi 4K 4096 x 2160 piksel itu dalam waktu dekat ini di kabarkan akan meluncur di pasaran.

oleh Iskandar diperbarui 10 Mar 2014, 15:00 WIB
www.ubergizmo.com

Liputan6.com, Amerika Serikat Diumumkan pada Februari 2014, kamera mirrorless Panasonic Lumix GH4 sebelumnya sempat muncul di sebuah website asal Belanda yang dilego dengan harga 1.499 euro atau sekitar Rp 24 juta.

Dan kali ini kamera mirrorless yang mampu merekam video beresolusi 4K 4096 x 2160 piksel itu dalam waktu dekat ini akan meluncur di pasar Amerika Serikat. Menurut kabar yang beredar, di Negeri Paman Sam itu Lumix GH4 akan dipatok dengan harga di bawah US$ 2.000 atau lebih tepatnya US$ 1.700 (body only) setara Rp 19,5 jutaan.

Sementara untuk ketersediaan produk, di situs resmi Panasonic terlihat daftar pre-order yang menyatakan bahwa waktu pengiriman produk diperkirakan akan mulai dilakukan pada akhir April 2014. Di samping itu laman EOS HD pada Senin (3/10/2014), menegaskan bahwa informasi tersebut juga diperkuat dari keterangan berbagai reseller, seperti Adorama dan B&H.

Kamera ini memiliki sensor CMOS 16 megapiksel yang sama dengan pendahulunya yaitu Lumix GH3. Meski demikian, Panasonic menegaskan GH4 telah mengusung lensa baru 14-140 mm yang disebut memiliki rentang dinamis lebih baik.

GH4 juga dilengkapi prosesor gambar baru yang disebut Venus Engine IX - memungkinkan pengguna untuk membidik gambar 12 frame per detik secara berturut-turut, dengan kinerja tingkat cahaya rendah hingga ISO 25.600. Menurut Panasonic, sensor dan prosesor baru yang tertanam di dalamnya mampu meningkatkan sensitivitas, resolusi, tone, dan reproduksi warna dengan baik.

Dipersenjatai pula dengan jendela bidik elektronik (kedalaman 2,36 juta dot), layar OLED 3 inci, bodi magnesium alloy yang didesain tahan debu dan percikan air serta sistem autofokus 49 titik fokus yang dijuluki Depth From Defocus (DFD).

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya