Liputan6.com, Bocoran terbaru terkait informasi desain yang diusung oleh smartphone unggulan terbaru Apple kembali terungkap. Jika sebelumnya sempat dikabarkan bakal hadir dengan desain body tanpa bezel, kini sebuah kabar dari Jepang menyebutkan jika nantinya desain iPhone 6 merupakan perpaduan antara desain iPod Nano dan iPhone 5C.
Rumor ini pertama kali dihembuskan oleh media berbahasa Jepang bernama Mac Otakara. Mengutip laman Macrumors, disebutkan desain untuk generasi iPhone terbaru akan mengambil ilham dari iPhone 5C dan juga iPod Nano. Walaupun mengambil desain iPhone 5C, iPhone generasi teranyar itu tetap akan menawarkan desain premium dengan menggunakan material anodized aluminium bukan plastik.
Sebelumnya laporan Digitimes juga sempat melaporkan bahwa rumor yang beredar di kalangan manufaktur mengatakan Apple akan merilis iPhone 6 dalam dua versi. Versi pertama dengan layar 4,7 inci dan kedua dengan 5,5 inci.
Selain itu, Zhen Ding Technology dan Flexium Interconnect - dua produsen layar jenis Flexible PCB asal Taiwan - dilaporkan telah ditunjuk Apple sebagai penyedia layar bagi iPhone 6.
Pihak Apple sendiri sejauh belum mau buka mulut dan terkesan mengabaikan semua rumor yang semakin merebak. Namun banyak analis yang memperkirakan iPhone 6 baru akan diperkenalkan Apple pada publik di bulan Juli 2014 mendatang.
Baca juga:
Apple Bakal Rilis Dua Versi iPhone 6 Berlayar Lebar?
iPhone 6 Cuma Dilengkapi Kamera 8 MP, Tapi...
iPad Diklaim Bisa Tingkatkan Kualitas Penglihatan
Bocoran iPhone 6 Mulai Muncul, Tampil Tanpa Bezel
Canggih, Komputer Sekarang Bisa Dipakai di Kuping
Desain iPhone 6 Kawinkan iPod Nano dan iPhone 5C?
Meski mengambil desain iPhone 5C, iPhone generasi teranyar itu tetap akan menawarkan desain premium tanpa material plastik.
Diperbarui 14 Mar 2014, 08:00 WIBbusinessinsider.com
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dugaan Korupsi Pengadaan Iklan BJB, KPK Terapkan 'Follow The Money'
Top 3 Islami: Dzikir agar Rezeki Lancar dari Habib Umar bin Hafidz, Maksiat di Bulan Ramadhan Apakah Dosanya Dilipatgandakan?
Ketahui Manfaat Puasa untuk Kesehatan Kulit, Bantu Tampil Awet Muda
Cuaca Hari Ini Sabtu 15 Maret 2025: Pagi Hingga Malam Jabodetabek Diprakirakan Berawan
Pria di Bekasi Perkosa Anak Kandung hingga 20 Kali
Fenomena Hujan Darah Bikin Tepi Pantai Pulau Hormuz Iran Menjadi Merah Menyala
Otoritas AS Sita 749 Bitcoin dalam Kasus Silk Road, Segini Nilainya
Momen Ramadan, Intip Pentingnya Memahami Pengelolaan Keuangan Syariah
Daya Tarik Villa So Long, Penginapan Cantik Dekat Pantai di Banyuwangi
Harga Emas Kembali Cetak Rekor Tertinggi, Simak Ciri-ciri Pasir Mengandung Emas!
MBMA Gelar Penjualan Perdana MHP dari PT ESG
Rossana Lima: Istri Patrick Kluivert yang Kini Jadi Sorotan Publik Indonesia