Liputan6.com, Jakarta Akibat tidak sanggup membayar pemeriksaan Ultrasonografi (USG), seorang ibu di India tidak mengetahui sang bayi dalam kandungan mengalami kelainan di bagian kepala.
Seperti diketahui pemeriksaan USG penting dilakukan agar ibu dapat mengetahui apakah ada kelainan atau tidak pada sang buah hati di dalam kandungan.
Urmila Sharma (28) pun akhirnya melahirkan bayi dengan kondisi memprihatinkan. Bayi yang belum diberi nama tersebut memiliki dua kepala, dua leher dan dua tulang punggung di satu badan yang sama.
Bayi dari pasangan Urmila dan Subhash (32) ini lahir di Rumah Sakit Cygnus JK Hindu di Sonipat, Haryana, India ini memiliki berat 3,7 kilogram.
Seperti dikatakan dokter yang dikutip Dailymail, Sabtu (15/3/2014) peluang untuk bisa hidup lebih lama bagi bayi ini tidak lama.
"Orang tua sangat tertekan dengan kondisi ini. Kami akan berupaya semaksimal mungkin untuk membantu keluarga bayi tersebut," kata dr. Shikha Malik.
Malik mengatakan pihak dokter terlambat mengetahui kondisi bayi, "Urmila terlambat mengetahui kalau bayinya kembar siam karena dia baru memeriksakan kandungannya dua minggu sebelum melahirkan. Kami terlambat mengetahui kondisi bayi kalau saja dari awal mungkin akan dilakukan pencegahan dengan upaya yang terbaik," kata Malik.
Malik juga berharap operasi yang akan dilakukan berjalan dengan lancar. "Kami berupaya menyelamatkan kembar siam yang berbagi satu tubuh atau parapagus dicephalic. Kami melakukan operasi kalau kondisinya sudah stabil. Semoga operasi ini lancar," kata Malik.
Bayi Berkepala Dua Lahir dari Keluarga Miskin di India
Bayi dengan dua kepala, dua leher dan dua tulang punggung di satu badan yang sama ini lahir akibat sang ibu tidak pernah periksa kandungan.
diperbarui 15 Mar 2014, 18:00 WIB(Foto:Dailymail)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ngaku Dekat Anies, Pramono Yakin Dapat Dukungan Anak Abah
Apakah Sah Sholat Rawatib Terjeda dengan Sholat Fardhu? Ini Kata Buya Yahya
Harga Minyak Mentah Cetak Kerugian Mingguan, Dampak Banjir Pasokan
Ekspansi Pasar Global, Aion Mejeng di 3 Pameran Otomotif Internasional
Siapa Daendels Adalah: Gubernur Jenderal Hindia Belanda yang Kontroversial
PKS Harap Anies juga Bersedia Temui Ridwan Kamil-Suswono
Ragam Komoditas Pertanian Hadir di Pameran Semarang Agro Expo 2024
6 Bahasa Tubuh yang Menunjukkan Seseorang Menyukaimu
Heboh, Menteri Swedia Fobia Pisang
Deretan Hoaks Terkini yang Mencatut Nama Pejabat, Simak Daftarnya
Jadwal dan Link Live Streaming MotoGP Solidaritas 2024, Sabtu 16 November 2024 di Vidio
Telaga Saat, Wisata Tersembunyi di Bogor Rekomendasi Libur Akhir Pekan