Liputan6.com, Jakarta Telkomsel kembali meluncurkan program New Telkomsel Poin dengan pilihan reward lebih beragam. Yang menarik, program ini sekarang dapat diakses melalui website dan aplikasi mobile. Dulu program ini hanya bisa diakses melalui UMB *700#.
"Kalau mendapatkan poin pelanggan pasti ingin tahu informasinya. Sekarang kami menyediakan tiga channel utama yaitu melalui microsite, aplikasi MyTelkomsel dan UMB *700#", jelas GM Postpaid Campaign and Retention Telkomsel, Himawan Prasetyo di acara jumpa pers dengan para wartawan di Mall Kota Kasablanka Jakarta, Sabtu (15/3/2014).
Lebih lanjut Himawan menjelaskan, dengan adanya beberapa pilihan channel Telkomsel berharap dapat mempermudah pelanggan yang lebih suka menggunakan aplikasi karena lebih praktis.
"Karena itulah kami menambahkan apps, jadi program ini dapat diakses di semua perangkat mobile baik feature phone dan smartphone serta website", ungkap Himawan.
Di kesempatan yang sama, Vice President Postpaid Marketing Telkomsel Derrick Heng mengatakan, "Program New Telkomsel Poin kami harap mampu meningkatkan customer experience, terutama kemudahan pelanggan saat melakukan redeem poin. Untuk itu kami menghadirkan redemption channel yang lebih menarik, salah satunya melalui mobile apps MyTelkomsel".
Adapun reward Telkomsel Poin bisa didapat melalui cara isi pulsa. Pelanggan prabayar akan mendapatkan 1 poin setiap kali isi ulang pulsa Rp 5.000 dengan rata-rata akumulasi recharge Rp 50.000 per bulan. Bagi pelanggan pasca bayar, akan mendapatkan 2 poin dari penggunaan senilai Rp 5.000 dengan minimal tagihan Rp 50.000.
MyTelkomsel adalah aplikasi yang diluncurkan Telkomsel untuk memudahkan pelanggan yang menggunakan smartphone dan tablet untuk mengaktifkan paket internet, melakukan top-up, transfer saldo, hingga mendapatkan informasi promo dan mengecek penggunaan internet.
Untuk pelanggan pasca bayar, aplikasi ini juga memungkinkan untuk mendapatkan informasi terbaru tentang penagihan, profil pelanggan, fitur aktivasi, mengubah alamat penagihan elektronik, mengelola paket kartuHALO. Jika mengakses aplikasi ini melalui jaringan non-Telkomsel seperti Wi-Fi atau kartu non-Telkomsel, user harus login terlebih dulu.
Telkomsel Poin Kini Bisa Diakses Lewat Aplikasi Mobile
Yang menarik, program ini sekarang dapat diakses melalui website dan aplikasi mobile. Dulu hanya bisa diakses melalui UMB *700#.
diperbarui 15 Mar 2014, 16:17 WIBLaunching New Telkomsel Poin (Liputan6.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
PT Pindad Mulai Produksi Mobil Maung untuk Menteri hingga Bupati
VIDEO: Viral Dikejar Klitih Akibatkan Anak SD Bonceng Bertiga Kecelakaan di Yogyakarta
Rasio Wirausahawan Indonesia Kalah Jauh dari Singapura dan Malaysia, Ini Datanya
VIDEO: Prabowo Undang Ketum Parpol KIM Plus ke Istana, Apa yang Dibahas?
Accor Greater Jakarta Siapkan Program dan Promo Akhir Tahun, Berharap Dongkrak Okupansi Hotel
VIDEO: Viral Truk Pengangkut Snack Terguling, Sebabkan Macet di Jalan Pantura Cirebon
PAMA Dukung Peningkatan Edukasi dan Kompetensi Kader Posyandu di Balikpapan
Mentari TV Kian Bersinar di Usia Kedua, Masuk Top 5 Stasiun TV Nasional
Usai 7 Minggu Mogok, Pekerja Boeing Voting Kontrak Baru Senin Nanti
VIDEO: 10 Jam Jalani Pemeriksaan Sebagai Tersangka Korupsi, Tom Lembong hanya Tersenyum
VIDEO: Detik-detik Rekaman CCTV Tunjukkan Dua Orang Mencuri Sepeda di Indramayu
Kronologi Kecelakaan Maut yang Tewaskan 3 Kru TV One di Tol Pemalang, Sopir Truk Boks jadi Tersangka