Taeyeon `Girls Generation` Tak Ingin Bertambah Tua

Taeyeon `Girls Generation` ingin waktu serasa berhenti agar dirinya tak bertambah tua.

oleh Desika Pemita diperbarui 17 Mar 2014, 13:20 WIB
Taeyeon `Girls Generation` ingin waktu serasa berhenti agar dirinya tak bertambah tua.

Liputan6.com, Seoul Taeyeon `Girls Generation` biasanya selalu ceria di hadapan publik. Siapa sangka jika Taeyeon juga memiliki masalah dan kerap kali dirundung kesedihan setiap kali memikirkan hal itu. Dalam tayangan Healing Camp yang ditayangkan stasiun televisi Korea SBS, Taeyeon mengeluarkan uneg-unegnya itu.

Taeyeon mengaku dirinya tak percaya telah tumbuh dewasa. Ia  ingin waktu serasa berhenti agar dirinya tak bertambah tua. Ia merasa usianya hanya berkutat di angka 21 tahun.

"Terkadang saya lupa dengan usia saya. Kesibukan dengan kegiatan promosi dan lain-lain membuat saya berharap waktu untuk berhenti berputar. Saya tak ingin bertambah tua. Usia saya seperti berhenti di angka 21 tahun," ujar Taeyeon.

Taeyeon merasakan hal itu karena ia telah bergabung di dunia hiburan sejak usia yang masih sangat muda. Taeyeon ditemukan oleh agensi ternama SM entertainment pada 2004 silam--Taeyeon masih 15 tahun--dalam sebuah acara pencarian bakat.

Taeyang pun sempat ikut terlibat dalam lagu You Bring Me Joy sebelum debut bersama Girls Generation. Saat 2007, Taeyeon pun mulai sibuk dengan girl band yang membesarkan namaa hingga saat ini.

Sementara itu, Girls Generation menelurkan karya bertajuk Mr.Mr menandai kembalinya ranah hiburan. Tak lama diluncurkan, karya berupa album dan single itu langsung merajai deretan tangga lagu ternama di Korea dan beberapa negara di dunia, termasuk Billboard.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya