Caleg Store, Aplikasi Katalog Para Calon Legislatif 2014

Aplikasi ini diklaim bisa membantu para penyadang low-vision untuk mengetahui informasi peserta Pemilu 2014.

oleh Denny Mahardy diperbarui 17 Mar 2014, 17:46 WIB
Tim Alexcier - kiri: Jaya Satrio Hendrick, kanan: Randy Sugianto Yuku (Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta Kelainan dalam penglihatan seringkali membuat para penderita low-vision  kesulitan melihat objek. Sebuah aplikasi untuk pemilihan umum (Pemilu) dibuat dengan fitur khusus untuk membantu para penyandang low-vision.

Aplikasi itu bernama Caleg Store yang dibuat oleh tim Alexcier untuk mengikuti kompetisi membuat aplikasi mobile  Pemilu 2014 yang diadakan oleh Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem).

Aplikasi ini diklaim bisa membantu para penyadang low-vision  untuk mengetahui informasi peserta Pemilu 2014. Menurut Jaya Satrio Hendrick yang merupakan desainer dari Tim Alexcier, rahasianya ada di pilihan warna yang tajam.

"Warnanya kita buat lebih tajam dan eye-catching  supaya orang low-vision  tetap bisa membedakan warnanya lebih tajam. Kami ingin bantu mereka mengenal calon legislatif (Caleg) peserta Pelimu 2014 di tingkat nasional maupun daerah," kata Jaya.

Alasan mengambil nama Caleg Store, seperti diungkapkan Jaya, ialah karena aplikasi ini menyerupai katalog. Secara mendasar, aplikasi khusus bagi pengguna Android tersebut memang dibuat menyerupai daftar menu atau katalog berisi detil profil calon legislatif peserta Pemilu 2014.

Tim Alexcier mengklaim bahwa data yang disediakan dalam aplikasinya itu lengkap dan sesuai dengan data yang ada di KPU. Sebab, data yang mereka sajikan merupakan data yang dikumpulkan oleh Perludem.

"Data disediakan oleh tim Perludem sebagai penyelenggara lomba lewat Pemilu API. Kami gunakan data sebagaimana tersedia dari Pemilu API," ungkap Randy Sugianto Yuku, Programmer Alexcier.

Aplikasi ini sudah tersedia di toko aplikasi Android, Google Play Store secara gratis. Randy mengaku bahwa ada kemungkinan aplikasi ini akan berubah menjadi Capres Store dalam menyambut Pemilu Presiden 2014.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya