Jokowi Jadi Imam Salat Zuhur di Masjid PP Muhammadiyah

Jokowi yang telah dideklarasikan sebagai calon presiden PDIP ini diajak salat zuhur oleh Ketua PP Muhammadiyah Din Syamsuddin.

oleh Andi Muttya Keteng diperbarui 20 Mar 2014, 14:34 WIB
(Antara/Heru)

Liputan6.com, Jakarta - Jokowi mendatangi sejumlah tempat hari ini. Salah satunya Kantor Pengurus Pusat Muhammadiyah di Jalan Menteng Raya, Jakarta Pusat. Pria bernama lengkap Joko Widodo itu disambut langsung oleh Ketua PP Muhammadiyah Din Syamsuddin.

Di Kantor PP Muhammadiyah itu, Gubernur DKI Jakarta yang telah dideklarasikan sebagai calon presiden PDIP ini diajak salat zuhur oleh Din.

"Mari, Pak, salat zuhur dulu. Setelah itu makan siang sambil ngobrol-ngobrol. Habis itu kita ngobrol sambil makan siang," Din mengajak Jokowi, Kamis (20/3/2014).

Mereka pun berjalan ke masjid yang berada di belakang Kantor PP Muhammadiyah. Keduanya masuk masjid untuk menunaikan salat zuhur.

"Kami selalu beri kehormatan untuk tamu yang datang ketika azan berkumandang. Jadi saya tawarkan beliau (Jokowi) jadi imam. Bapak Joko Widodo telah menjadi imam salat zuhur berjamaah di masjid Muhammadiyah," tutur Din.

Setelah menunaikan salat zuhur, keduanya segera menuju ke lantai 2 Kantor PP Muhammadiyah untuk makan siang bersama. Din juga sempat mempromosikan warung soto yang terletak di dalam dan seberang kantornya. (Yus Ariyanto)

Baca juga:

Ahok: Jokowi Pikir Lebih Baik `Nyeberang` ke Medan Merdeka Utara

Khofifah: Karakter Religius Paling Pas Jadi Cawapres Jokowi

Jokowi Temui Mensos Bahas `Manusia Gerobak`

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya