Liputan6.com, Jakarta - Terdakwa kasus dugaan korupsi Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Tarahan, Lampung, Izedrik Emir Moeis ikut mengomentari pencapresan Jokowi oleh PDIP. Sebagai sesama kader PDIP, Emir mengapresiasi pencapresan yang merupakan titah Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri itu.
"Itu perintah dari ketua umum, saya harus menyukseskan dong," kata Emir usai sidang di PN Tipikor, Jakarta, Kamis (20/3/2014).
Terkait Jokowi yang baru 1,5 tahun menjabat gubernur DKI Jakarta, Emir mengatakan, hal tersebut bukanlah masalah. Sebab, semua elemen PDIP ada di balik pencapresan Jokowi.
"Di Indonesia kan presiden turun dari langit, coba dululah. Saya yakin bisa, jangan takut. Saya yakin Bu Mega akan tetap mendampingi, memberikan nasihat-nasihat internasional. Kita-kita ini para senior di DPP juga harus siap dengan masukan-masukan pada beliau untuk sukses," ujar Emir.
Pun demikian, ketika ditanya siapa yang layak mendampingi Jokowi sebagai cawapres. Emir berpendapat, sosok cawapres dari kalangan militer pantas mendampingi Jokowi pada Pilpres 2014 mendatang.
"Militer juga bagus. Tapi pokoknya yang bisa menambah kekuatan suara buat pemilihan dan buat kepemimpinan nanti. Jangan buat yang ganggu, susah," tukas Emir. (Raden Trimutia Hatta)
Baca juga:
Terdakwa Korupsi dari PDIP: Jokowi Presiden Turun dari Langit
Terdakwa kasus dugaan korupsi Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Izedrik Emir Moeis menilai, Jokowi mampu memimpin Indonesia.
diperbarui 20 Mar 2014, 16:58 WIBSenin (17/03/14), politisi PDIP, Izedrik Emir Moeis kembali menjalani sidang di Pengadilan Tipikor, Jakarta (Liputan6.com/Johan Tallo)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
41 Tips Ganteng Maksimal untuk Pria Idaman
Cara Menjawab Kelebihan dan Kekurangan Diri Saat Interview Kerja
Polisi Sebut Siswa Tewas Ditembak di Semarang Pelaku Tawuran Antargangster
Manfaat Minyak Wijen dalam Beragam Masakan Asia, Simak Cara Memilih yang Berkualitas
FFWS Global Finals 2024 Telah Berakhir, Tim Tuan Rumah Jadi Juara
Top 3: Banyak Mesin Kendaraan Rusak Usai Isi Pertamax di SPBU Cibinong, Ada Apa?
Top 3 Islami: Gus Baha Sarankan Sholat Dhuha Jarang-Jarang Saja, Elektabilitas Sosok Ini Tinggi tapi Tak Ada yang Suka
Cara Menjawab Pertanyaan Interview Tentang Gaji: Panduan Lengkap untuk Pelamar Kerja
Cuaca Hari Ini Selasa 26 November 2024: Jakarta Pagi hingga Malam Berawan Tebal
Cara Menjawab Undangan Interview yang Efektif dan Profesional
Cara Memindahkan File Excel ke Word dengan Mudah dan Cepat
Tips Fashion: Panduan Lengkap Tampil Stylish dan Percaya Diri