Liputan6.com, Banjarmasin Setelah resmi diakuisisi oleh PT. XL Axiata (XL), banyak pihak yang mempertanyakan bagaimana kelanjutan nasib dari brand Axis. Dengan jumlah pengguna yang diperkirakan mecapai 17 juta, tentunya tak mudah untuk 'melenyapkan' merek dagang salah satu operator seluler berbasis GSM di Indonesia itu.
Menanggapi hal ini, Presiden Direktur XL Axiata Hasnul Suhaimi menjelaskan, "brand Axis untuk sementara waktu akan kami pertahankan demi kenyamanan pelanggan. Belum ditentukan untuk berapa lama, namun yang pasti kami harus melakukan riset pasar dan pelanggan dulu baru bisa menentukan strategi brand selanjutnya."
Tak hanya itu, Hasnul menyebutkan jika proses rebranding membutuhkan dana yang tidak sedikit. Akan menjadi strategi bisnis yang sia-sia bila terlalu terburu-buru menentukan langkah selanjutnya.
"Rebranding itu mahal ongkosnya. Perlahan, kita perlu kaji terlebih dulu bagaimana hasilnya, baru menetukan ke depannya," papar Hasnul.
Selain brand, Hasnul juga menjelaskan jika nantinya pihak XL sangat terbuka untuk menerima karyawan Axis sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Namun dijelaskan bahwa terlebih dulu akan ada sejumlah persyaratan dan proses yang harus dilalui oleh para karyawan Axis.
Penantian panjang PT. XL Axiata (XL) untuk mengakuisisi PT. Axis Telekom Indonesia (Axis) sendiri akhirnya membuahkan hasil pada Rabu, 19 Maret 2014. XL sukses merampungkan proses akuisisi dengan mahar sebesar USD 865 atau sekitar Rp 10 triliun.
Hasnul: Kami Akan Pertahankan Brand Axis
"Brand Axis untuk sementara waktu akan kami pertahankan demi kenyamanan pelanggan", kata Presiden Direktur XL, Hasnul Suhaimi.
diperbarui 21 Mar 2014, 08:29 WIBHasnul Suhaimi
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kenali Ciri-Ciri Penyakit Gula dan Waktu Tepat Konsultasi ke Dokter
Penumpang Batik Air Tolak Anaknya Dipakaikan Sabuk Pengaman, Bikin Delay 1 Jam hingga Diturunkan dari Pesawat
200 Caption Jualan Menarik untuk Tingkatkan Penjualan Online
Biaya Haji 2025 Turun, Jemaah Tanggung Rp55,4 Juta
350 Kata-kata Sedih Menyentuh Hati untuk Berbagai Situasi
6 Tanda Kamu Memiliki Energi Feminin yang Kuat dan Harmonis
61 Ekor Mamalia Laut Mati Akibat Tumpahan Minyak Kapal Tanker Rusia
Mensos: Program MBG Bakal Sasar Sekolah Luar Biasa dan Difabel Pendidikan Nonformal
Pendaftaran Seleksi PPPK 2024 Tahap 2 Kembali Diperpanjang, Saatnya Manfaatkan Peluang
Baru Ada 1 Dapur dari Total Kebutuhan 157 Dapur, Makan Bergizi Gratis di Jember Ditunda
Ini Tantangan Dalam Proses Syuting Series BAD GUYS, Adaptasi Serial Action Korea Selatan
Dipecat PSSI, Seperti Ini Aksi Shin Tae-yong Saat Melatih Timnas Indonesia