Liputan6.com, Jakarta Rencana pemerintah menaikkan Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM) kendaraan diprediksi ikut mempengaruhi prospek penjualan mobil tahun ini. Tak pelak lagi, sejumlah Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) terpaksa mengkoreksi target penjualan kendaraan karena ikut menjual mobil mewah.
Untuk menutup berkurangnya permintaan mobil mewah, PT Nissan Motor Indonesia (NMI) menegaskan bakal menggenjot penjualan mobil di bawah 3.000 cc.
Sebagai informasi, Kenaikan PPnBM menjadi 125% diberlakukan pemerintah pada kendaraan pribadi dengan kapasitas mesin 3000 cc ke atas.
Vice President Director, National Sales and Marketing of NMI, Yoshiya Horigome di sela-sela peluncuran Nissan All New Teana, Selasa (25/3/2014) mengakui kebijakan PPnBM kendaraan akan berimbas pada penjualan salah satu merek mobil mewahnya, Infiniti.
Infiniti merupakan salah satu kendaraan mewah buatan kelompok Nissan dengan mesin berkapasitas diatas 3.000 CC.
Yoshiya menegaskan, fokus bisnis perusahaan setahun kedepan akan lebih terpusat pada penjualan kendaraan berkapasitas mesin di bawah 3.000cc. Strategi ini dibuat untuk menjaga target penjualan Nissan di Indonesia tetap terpenuhi.
Nissan diantaranya berupaya menggaet segmen sedan medium para eksekutif, dengan meluncurkan All New Nissan Teana dengan mesin berkapasitas 2.500 CC.
Vice President Director Aftersales, Product & Accessories Planning NMI, Teddy Irawan, mengklaim All New Nissan Teana menjawab segala kebutuhan akan sebuah sedan premium dengan eksterior elegan dan interior yang mewah.
"Meskipun kapasitas mesin All New Teana ini hanya 2.500 CC, fitur yang disematkan cukup lengkap seperti sedan premium dengan ditasnya. Bisa dibilang All New Teana ini harga murah, fitur berlimpah," klaim Teddy.
PPnBM Mobil Mewah Naik, Nissan Tancap Penjualan Kelas Medium
Nissan selama ini memproduksi Infiniti yang merupakan kendaraan berkapasitas mesin di atas 3.000 cc
diperbarui 25 Mar 2014, 17:17 WIB(Foto: worldcarfan.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Yang Terjadi ketika Santri Kepercayaan KH Hasyim Asy'ari Ketahuan Berbohong, Karomah Wali
5 Siswa SMA 70 Jaksel yang Terlibat Pengeroyokan Dikeluarkan
Nikita Willy Ungkap Perawatan Wajahnya yang Tetap Glowing Saat Melahirkan Anak Kedua
Candi Cangkuang Garut, Situs Sejarah Simbol Keanekaragaman Budaya
Dishub Jakarta Bahas Wacana Kenaikan Tarif Transjakarta, Imbas Subsidi Dipangkas?
Penyebab Hidup Susah yang Jarang Disadari, Buya Yahya Ungkap Hal Mengejutkan
Sejarah di Balik Monumen Bajra Sandhi, Simbol Perjuangan Rakyat Bali
Viral Ibu Bagikan Foto Bayinya yang Baru Lahir Mirip Presiden Prabowo Subianto
Mengenal Mrk 462 Lubang Hitam Terkecil di Alam Semesta
Resep Daun Penurun Kolesterol yang Bisa Anda Buat di Rumah
Manfaat Kolang-Kaling Rahasia Sehat Turunkan Kolesterol dan Asam Urat
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Kamis 19 Desember 2024