Liputan6.com, Kuching: Winger Selangor FA, Andik Vermansyah mulai menunjukkan performa yang meningkat. Ini dibuktikan ketika dia mencetak gol pertama saat Selangor mengalahkan Sarawak FA 2-0 di Stadion Sarawak, Selasa (25/3/2014) malam WIB pada lanjutan Malaysia Super League (MSL).
Andik tampil sebagai starter di pertandingan tersebut. Sebelumnya, pelatih Selangor FA Mehmet Durakovic menyatakan Andik sedang dibekap cedera hamstring, dan menyebutkan winger mungil itu kemungkinan besar absen di laga ini.
Faktanya, Andik justru dimainkan sejak awal. Seperti ditulis Goal.com, kepercayaan Durakovic pun dibayar lunas Andik pada menit ke-25. Kelengahan barisan belakang Sarawak FA dapat dimanfaatkan Andik untuk membawa Gergasi Merah unggul lebih dulu.
Sarawak dibuat tidak berkutik di pertandingan ini. Selangor justru memperbesar keunggulan sekaligus memastikan kemenangan menjadi 2-0 lewat gol Thamil Arasa pada menit ke-53.
Untuk kali kedua berturut-turut, Andik memperlihatkan performa mengesankan. Ketika mengalahkan Kelantan 1-0 di laga sebelumnya, kecepatan Andik mampu memporak-porandakan pertahanan lawan.
Andik Cetak Gol Pertama di Malaysia
Dia mencetak gol di laga yang berkesudahan 2-0 untuk Serawak FA.
diperbarui 26 Mar 2014, 16:39 WIBAndik Vermansyah (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Menu Makan Bergizi Gratis, Ada Unsur Daging, Sayur dan Buah
Caption Malam untuk Berbagai Suasana Hati, Mewakili Perasaan
KPK Jadwal Ulang Pemanggilan Hasto Kristiyanto
Marc Klok Kenang Masa-masa dengan Shin Tae-yong: Kami Berjuang Bersama, Namun Komunikasi dengan Pemain Kurang Efektif
DPR Apresiasi Penurunan Biaya Haji 2025, Minta Pemerintah Jaga Kualitas Pelayanan dan Tambah Kuota
MicroStrategy Tutup 2024 dengan Borong 1.070 Bitcoin
Link Daftar PPPK Tahap 2, Ditutup 15 Januari 2025 Pukul Pukul 23.59 WIB
350 Caption IG Inggris Singkat dan Artinya, Inspirasi untuk Feed Aesthetic
Dari Tuduhan Kesalahan Taktik hingga Isu dengan Elkan Baggott, Ini Kontroversi di Bawah Kepemimpinan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia
Siapa Fabrizio Romano yang Bocorkan Patrick Kluivert Bakal Latih Timnas Indonesia?
Ayah Baim Wong Meninggal Dunia, Paula Verhoeven: Selamat Jalan Papa
Gunung Ibu Meletus Dahsyat Selasa Siang 7 Januari 2025, Kolom Abu Capai 3.000 Meter