Rencana Fans MU: Galang Dana Untuk Turunkan Moyes

Mereka bersedia memberikan uang secara sukarela untuk menyewa pesawat.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 27 Mar 2014, 19:29 WIB
Banner The Chosen One di Old Trafford Dijaga Ketat (AFP/Paul Ellis)

Liputan6.com, Manchester: Rasa benci fans Manchester United (MU) pada David Moyes sepertinya sudah mencapai puncaknya. Kabarnya mereka berencana menyewa pesawat untuk membentangkan spanduk anti-Moyes dalam laga lawan Aston Villa, Sabtu (29/3/2014) mendatang.

Seperti dilansir Manchester Evening News, rencana ini diusung oleh salah satu forum terbesar MU, Red Issue. Mereka menggagas untuk menyewa pesawat berspanduk anti-Moyes setelah gagal menurunkan spanduk 'The Chosen One' di tribun Stredford End, Old Trafford.

Menurut forum ini dana yang diperlukan untuk menyewa pesawat dan membeli spanduk adalah sekitar 840 pound atau Rp 15 juta. Dan, penggalangan dana sudah dimulai sejak pekan ini.

Jika ini benar-benar dilakukan pendukung MU, maka efeknya pasti sangat besar. Maklum, laga melawan The Villans akan disiarkan langsung televisi ke seluruh dunia.

MU sendiri berencana menambah petugas keamanan untuk laga lawan Villa. Mereka khawatir Moyes akan menjadi sasaran kemarahan fans Setan Merah yang kecewa dengan penampilan Setan Merah musim ini.

Baca Juga:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya