Liputan6.com, Jakarta Makin hari, kian banyak mantan pasien Ustad Guntur Bumi (UGB) yang mengaku ditipu oleh suami Puput Melati itu. Setelah mengeluarkan biaya yang tidak sedikit, penyakit yang diderita pun tak kunjung sembuh setelah ditangani UGB. Hal itu sontak menimbulkan pertanyaan banyak orang, apakah benar UGB sesungguhnya tak bisa mengobati?
Peramal sekaligus paranormal, Mama Rossa menerawang sejauh mana kekuatan yang dimiliki UGB. Hasilnya cukup mengejutkan, pemilik nama Susilo Wibowo itu tak memiliki kemampuan untuk menyembuhkan penyakit tertentu.
"Kalau ilmu kebatinan dia punya, tapi karena kepengin cepat jadi dimudahkan. Separuh-separuh bisa, ada. Bisanya kadang jadi dipelintir, yang harusnya nggak bisa, dibisa-bisakan, nggak masuk di logika," beber Mama Rossa di Cibubur, Jakarta Timur, Kamis (27/3/2014).
Rekan almarhum Mama Lauren itu berpesan pada UGB, agar dirinya segera bertaubat atas segala kebohongan yang dilakukannya. Apalagi, kesalahan itu telah disadari oleh dirinya sendiri.
"Ya semoga dia bertaubat, kalau dia taubat ada jalan yang baik. Dia cukup cerdas, hanya sayangnya semua mau serba instan. Dia sendiri paham kalau dia salah, hanya saja pengaruh-pengaruh luar menjerumuskan. Saya bukan menuduh, itu yang saya lihat," ungkapnya.
Sebelumnya UGB diberitakan, dirinya dilaporkan Hans Suta ke Majelis Ulama Indonesia (MUI) karena telah melakukan pemerasan terhadap ibu dan neneknya saat berobat. Selain itu, Hans Suta pun mengaku cara pengobatan yang dilakukan UGB tak sesuai ajaran Islam.
Advertisement
Ternyata, tak sampai di situ saja. Belum selesai satu masalah, yang lainnya datang. Ya, banyak orang yang mengaku pasien UGB, menuntut uangnya dikembalikan. Bahkan, sebagian dari mereka sudah melaporkan UGB ke polisi.
Kini, selain dituduh sebagai penipu yang berkedok pengobatan alternatif, UGB pun dilaporkan seorang wanita berinisial R dengan kasus pelecehan seksual.