Suryadharma Ali: Prabowo Cocok Jadi Presiden

Suryadharm Ali selama ini dia melihat sosok Prabowo memiliki kriteria keislaman dan cocok sebagai pemimpin.

oleh Hans Bahanan diperbarui 30 Mar 2014, 01:05 WIB

Liputan6.com, Mataram - Setelah hadir saat kampanye Partai Gerindra di stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, beberapa waktu lalu, Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Suryadharma Ali menilai, Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto sangat pantas menjadi Presiden atau seorang pemimpin negara.

"Beliau itu (Prabowo) cocok sebagai calon pemimpin karena memiliki visi dan misi yang jelas, beliau punya nasionalisme yang jelas, beliau juga memiliki perhatian yang besar kepada Islam," ujar Suryadharma usai bertemu dengan para caleg PPP se-Pulau lombok dan  meresmikan Tommy Adrian Firman Center, atau Basecamp PPP di Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), Sabtu sore (29/3/2014).

Suryadharma mengatakan, kehadirannya pada kampanye Gerindra beberapa waktu lalu karena ingin bersilaturahmi dengan Prabowo. Sebab, selama ini dia melihat sosok Prabowo memiliki kriteria keislaman dan cocok sebagai pemimpin. "Kalau tidak masuk kriteria tersebut maka saya tidak akan ke sana," kata Menteri Agama itu.

Dia juga tak mau berandai-andai mengenai segala kemungkinan, termasuk bila dia dicalonkan sebagai cawapres untuk mendampingi  Prabowo pada Pilpres 9Juli 2014.  "Saya tidak mau mengandai-ngandai, sabar dulu, sabar dulu... Insya Allah," ucap Surydharma.

Sementara itu, terkait dengan calon presiden yang akan diusung dari PPP, Suryadharma berharap PPP tidak perlu terburu buru untuk menunjuk calon presiden sebab tugas terpenting dari PPP adalah menjalin silaturrahmi politik dengan berbagai pimpinan partai.

"Diharapkan dari silaturahmi tersebut akan terbangun kebersamaan antara PPP dengan pimpinan partai politik lainnya. Jika kebersamaan tersebut terbangun maka akan datang kemudahan dari Allah," imbuh Suryadharma.

 

Baca juga:

Kampanye Gunakan Fasilitas Negara, KPK: Bukan Urusan Kami

Langgar Kampanye, Panwaslu Malang Laporkan Suryadharma Ali

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya