Selain dari Purnawirawan, Jokowi Capres Juga Didukung Buruh

Setelah mendapat dukungan dari purnawirawan, kini buruh pun merapatkan barisan mengusung Jokowi sebagai capres.

oleh Silvanus Alvin diperbarui 30 Mar 2014, 12:56 WIB
Jokowi juga berjanji, Provinsi Banten akan menjadi provinsi pertama yang dilihatnya saat mengecek hitung cepat pemilu legislatif pada 9 April mendatang (Liputan6.com/Herman Zakharia).

Liputan6.com, Jakarta - Capres dari PDIP Jokowi banjir dukungan. Setelah mendapat dukungan dari purnawirawan, kini buruh pun merapatkan barisan mengusung Gubernur DKI Jakarta tersebut sebagai Presiden RI 2014-2019.

"Pak Jokowi sudah menyatakan akan hadir dan akan kami sampaikan dukungan kepada beliau sebagai capres 2014 yang berjuang bersama Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (SBSI) memperjuangkan buruh yang lebih baik ke depan," ujar Ketua SBSI Muchtar Pakpahan di Restoran Simpang Jaya, Jakarta, Minggu (30/3/2014).

Dukungan tersebut diberikan setelah pada Selasa 25 Maret lalu, SBSI bertemu dengan Jokowi. Dalam pertemuan itu, Jokowi menyatakan siap menyejahterahkan buruh.

"Dalam perdiskusian, Jokowi yang kini leading sebagai capres berikutnya menyatakan berada di pihak buruh untuk mewujudkan Indonesia lebih baik lagi ke depan," papar Muchtar.

Dukungan sebenarnya wajar diberikan, karena salah satu pendiri SBSI adalah sesepuh dari PDIP, yakni Sabam Sirait dan Rachmawati Soekarnoputri. Dukungan pada Jokowi pun merupakan hasil demokrasi dari sekitar 500 peserta Kongres V SBSI.

Sebelumnya, Guru Besar Psikologi Politik Universitas Indonesia Hamdi Muluk memprediksi dukungan calon presiden hanya akan mengerucut pada 2 kubu, yakni kubu Jokowi dan Prabowo Subianto. Kedua tokoh tersebut juga beberapa hari lalu tengah memperebutkan dukungan dari purnawirawan TNI-Polri.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya