Dilindas Tank, Jam Tangan Ini Masih Bisa Menyala

Kemampuan daya tahannya itu tak lain terinspirasi dari pisau Swiss Army yang telah melewati lebih dari 130 kali tes daya tahan.

oleh Iskandar diperbarui 01 Apr 2014, 10:44 WIB
gizmag.com

Liputan6.com, Meskipun perusahaan teknologi berlomba-lomba untuk memproduksi jam tangan pintar, Victorinox tak gentar dan tetap konsisten untuk memproduksi arlogi konvensional.

Koleksi arlogi terbarunya dijuluki Inox, yang diklaim sebagai teman yang cocok untuk berpetualang dan bahkan bisa dipakai seumur hidup. Ketangguhan dari jam tangan ini telah diuji pada serangkaian tes.

Mengutip laman Gizmag, Selasa (1/4/2014), beberapa tes ekstrem yang telah dilalui Inox adalah dilindas tank, dijatuhkan ke beton, terkena suhu ekstrem serta berada di tengah-tengah badai pasir selama berjam-jam.

Foto dok. Liputan6.com


Victorinox mengatakan, kemampuan daya tahannya itu tak lain terinspirasi dari pisau Swiss Army yang telah melewati lebih dari 130 kali tes daya tahan, termasuk dimasukkan ke dalam mesin cuci selama dua jam non-stop.

Selain itu jam tangan ini juga bisa diajak menyelam hingga kedalaman 200 meter dan mampu beroperasi di suhu -51 derajat celcius hingga +71 derajat celcius. Bodinya sendiri dilindungi oleh bezel kristal  berkualitas tinggi serta diperkuat dengan removable protective cover yang terbuat dari nilon dan silikon.

Victorinox Inox akan tersedia dalam pilihan warna hitam, dengan tombol hijau atau biru dan akan dipasarkan mulai September 2014. Namun sayang, harganya belum diumumkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya