Liputan6.com, Samsung sepertinya akan memperkuat ekspansinya di pasar tablet dunia. Produk tablet baru dari perusahaan asal Korea Selatan itu muncul melalui kicauan akun Twitter spesialis pembocor gadget, @evleaks.
Diprediksi akan mengusung nama Galaxy Tab 4, produk ini kemungkinan akan memiliki varian 7.0 dan 10.1 yang sekaligus menjelaskan ukuran layar dari tablet itu.
Menurut yang dilansir Trusted Review, Selasa (1/4/2014), dalam kicauannya @evleaks menampilkan dua gambar Galaxy Tab 4 10.1, dengan warna hitam dan putih.
Spesifikasi yang kemungkinan akan dibawa Samsung dalam tablet barunya yaitu layar 10,1 inci dengan resolusi 1280 x 800 piksel. Prosesor yang disematkan kemungkinan besar adalah Qualcomm Snapdragon 400 dengan dukungan GPU Adreno 305.
Sementara fitur kameranya tak membawa banyak perubahan dari seri sebelumnya. Di bagian belakang ada kamera utama 3 megapiksel (MP) dan kamera depan 1,3 MP. Ditambah kapasitas penyimpanan internal 16 GB.
Dalam bocoran itu juga terlihat desain yang tak berbeda jauh dari pendahulunya. Bahkan, tablet ini bisa dibilang tampak mirip dari seri Galaxy Tab 3.
Lantas apa perbedaan yang paling menonjol dari versi terdahulunya? Kita tunggu saja jawaban dari Samsung.
Bocoran Samsung Galaxy Tab 4 Mulai Beredar
Tablet anyar dari perusahaan asal Korea Selatan itu muncul di akun Twitter spesialis pembocor gadget, @evleaks.
diperbarui 01 Apr 2014, 10:00 WIBSamsung kemungkinan sedang menyiapkan generasi baru dari tablet Galaxy miliknya.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Top 3: Shell Bantah Tutup Seluruh SPBU di Indonesia
The Great Asia Africa, Wisata Rekreasi Menarik di Lembang
YouTube Shorts Makin Atraktif, Pengguna Bisa Buat Background Video Pakai AI
Top 3 Islami: Tata Cara Sholat Taubat yang Benar agar Tobatnya Diterima, 5 Seruan Bumi kepada Manusia di Akhir Zaman
3 Resep Olahan Bihun Jadi Lauk Sekaligus Camilan Gurih, dari Nugget sampai Martabak
Isuzu Indonesia Siap Produksi Kendaraan Listrik Niaga
Ada Cuti Bersama di Desember 2024, Cek Tanggal dan Harinya
25 November 2009: Hujan 4 Jam Picu Banjir di Jeddah Arab Saudi, 77 Orang Tewas
Analis Peringatkan Harga Bitcoin Bisa Turun Secara Tiba-Tiba
Tak Ada Periode Lock-Up, Begini Strategi IPO Adaro Andalan Indonesia
Profil Paslon Pilgub Sumatera Selatan 2024, Berikut Partai Pengusungnya
Sekjen PDIP Sebut Pramono Anung-Rano Karno Akan Mencoblos Pilkada di Jakarta