Johnny Depp Awali Karier Sebagai Penjual Pulpen

Banyak suka duka yang dikenang aktor tampan itu sampai sekarang.

oleh Sylvia Puput Pandansari diperbarui 01 Apr 2014, 23:50 WIB
masspictures

Liputan6.com, Los Angeles Johnny Depp saat ini telah menjadi aktor tenar dengan berbagai film yang dibintanginya mulai dari Finding Neverland, Pirates of Carribean, Dark Shadows, dan Sweeny Todd, juga masih banyak film yang lain.

Dalam setiap aktingnya tak sedikit orang yang memuji bakat dan pendalaman karakter Depp. Meski sempat muncul niatan mundur, Depp rupanya sampai sekarang masih terus menggeluti bidang ini.

Namun tahukah Anda bahwa Depp tak langsung nyata-nyata menjadi seorang aktor tenar yang dicari banyak orang. Dikutip Showbizspy, Selasa (1/4/2014), tunangan Amber Heard ini mengaku bahwa pekerjaan awalnya ada menjadi seorang penjual pulpen via telepon.

Banyak suka duka yang dikenang aktor tampan itu sampai sekarang. Depp bahagia karena baginya dari sanalah ia mendapatkan pengalaman dan trainning untuk berakting. Namun hal yang tidak disukainya adalah ia harus menelepon orang asing dan menanyakan kabarnya, ia harus terlihat sangat akrab dengan mereka.

"Anda harus menelepon orang asing tersebut dan berkata , `Hai, bagaimana kabar Anda?` atau `Hai,  benar dengan Tuan Edward Quartermaine dari California . Anda berhak menerima jam tangan atau perjalanan ke Tahiti," kenang Depp

Depp mengaku pekerjaan itu memang terkadang membuatnya kesal karena sedikit banyak harus membohongi klien. "Saya menjual satu gross pulpen (144 buah) kepada satu orang .

Ketika ia bertanya-tanya tentang perjalanan ke Tahiti, dengan penuh rasa bersalah aku bilang, ` Kau tidak ingin pena ini ya sudah, berarti tidak ada perjalanan ke Tahiti atau jam tangan," tutupnya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya