Liputan6.com, Jakarta Pengakuan mantan karyawan Guntur Bumi, Yunita Suwardani yang membeberkan keburukan UGB, mendapat tanggapan dari pihak UGB. Melalui kuasa hukumnya, Ramdan Alamsyah mantan suami Puput Melati itu meminta Yunita untuk membuktikan beberapa tuduhannya tersebut.
"Iya, coba pengakuan tersebut dibuktikan saja secara hukum, buktinya apa? saksinya siapa? Kalau dia mengaku mantan karyawan juga kan ada alasannya, dia dipecat atau keluar, lalu apa hubungannya dengan UGB?" tanya Ramdan saat dihubungi via telepon, Jumat (4/4/2014).
Dengan santai, mantan pengacara Eyang Subur itu mengaku punya saksi untuk menghadapi tuduhan Yunita. Bahkan, Ramdan menduga, Yunita telah disetting oleh seseorang.
"Itu nggak masalah, nanti juga kami punya saksi untuk masalah Yunita. Sebenarnya kami juga sudah tahu akan ada masalah ini, itu kan disetting. Kami sudah tahu beberapa hari lalu," tukasnya.
Selain itu, Ramdan juga menuding jika Yunita telah menghasut beberapa mantan karyawan UGB lainnya untuk menjadi saksi atas tuduhan Guntur Bumi.
"Kami tahu dari orangtuanya Yunita, mereka sendiri yang sudah ngomong, dia (Yunita) yang mengajak bekas karyawan lainnya, menghasutnya supaya ikut dengan mereka. Yang pasti kami punya saksi-saksi," pungkasnya.
Begini Komentar Pihak UGB soal Pengakuan Mantan Karyawan
Melalui kuasa hukumnya, Ramdan Alamsyah mantan suami Puput Melati itu meminta Yunita untuk membuktikan beberapa tuduhannya tersebut.
diperbarui 04 Apr 2014, 15:30 WIBRamdan Alamsyah. Foto: Panji Diksana/Liputan6.com
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Genjot Cadangan Migas, Pertamina EP Donggi Matindok Field Garap Lapangan Offshore
Turis Spanyol Tewas Saat Mandikan Gajah di Thailand
VIDEO: KPU Jakarta Datangi Rumah Pramono Beri Undangan Penetapan Gubernur Terpilih
Pesawat Super Air Jet Rute Lombok-Jakarta Mendarat Darurat di Bandara Juanda Surabaya, Apa Penyebabnya?
Ketua MPR soal Tak Ada Susu di Menu Makan Bergizi Gratis: Masih Bertahap
Link Live Streaming Piala Super Italia Inter Milan vs AC Milan, Selasa 7 Januari 2025 Pukul 02.00 WIB di Vidio
Produksi Jagung Tinggi, Impor Gandum untuk Pakan Ternak Bakal Diatur
Fenomena Menghujat Menurut Ustadz Adi Hidayat
Drama Cinta Segitiga Musisi Britpop, Damon Albarn Vokalis Blur Bikin Justine Frischmann Tinggalkan Suede dan Vokalisnya
Nana Sudjana Ingatkan Pegawai Tingkatkan Pelayanan di 2025
Bidik Manufaktur Apple, RI Perlu Perbaiki Iklim Investasi
Heboh Virus HMPV China, Kenali 7 Gejalanya