Liputan6.com, Jakarta - Musik dangdut masih menjadi cara ampuh menarik perhatian masyarakat. Hal ini juga yang dilakukan Polri untuk memancing animo warga mendaftarkan diri sebagai anggota polisi.
Alunan musik dangdut terdengar jelas di depan Pos Polisi Bundaran HI, Jakarta Pusat. 3 Tenda polisi lalu lintas sudah berdiri tegak. 7 Anggota polisi berseragam lengkap juga tampak asyik berdendang di depan pos tersebut.
Warga yang sedang beraktivitas di titik pertemuan antara Jalan MH Thamrin dan Jalan Sudirman pada car free day hari ini tampak berkerumum dan menyempatkan diri ikut berjoget. Puluhan warga tampak hanyut dalam alunan lagu dangdut.
"Aksi ini memang sengaja kami lakukan dalam rangka sosialisasi penerimaan calon anggota polisi," kata AKBP Warsinem di lokasi, Minggu (6/4/2014).
Dia mengatakan, sosialisasi dengan tampil di hadapan masyarakat saat car free day baru pertama kali ini dilaksanakan. Cara ini dinilai cukup efektif untuk menarik perhatian masyarakat guna lebih tahu tentang tata cara pendaftaran menjadi anggota kepolisian.
"Kami juga punya talenta seperti musik dangdut ini. Nah, disela sela musik, kami sampaikan, bagaimana cara mendaftar untuk menjadi anggota polisi. Kami juga siapkan beberapa petugas untuk melayani masyarakat yang ingin tahu lebih jauh," lanjutnya.
Meski tidak dapat mendaftarkan diri secara langsung, respons masyarakat cukup baik. Terbukti sudah 200 warga yang datang dan menyatakan diri berminat untuk mendaftarkan diri atau anggota keluarganya.
"Jumlah penerimaan tahun ini cukup banyak, ada 17.750 orang. Karena itu, kami akan sosialisasikan terus sampai pendaftaran ditutup pada 19 Maret 2014," tandas Warsinem. (Raden Trimutia Hatta)
Rekrut Anggota Baru, Polisi Ajak Warga Joget Dangdut
Untuk memancing animo warga mendaftarkan diri sebagai anggota polisi, warga yang melintas di Bundaran HI diajak berjoget dangdut.
diperbarui 06 Apr 2014, 10:39 WIB(Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Patwal Mobil RI 36 Jadi Sorotan, Mayor Teddy Ingatkan Pejabat Bijak Saat Berkendara
Beri Pesan ke OSIS se-Jakarta, Cak Imin Titipkan Masa Depan Bangsa
3 Hoaks Terkini Seputar Peristiwa Bencana Alam
Deretan Coffeeshop di Padang yang Cocok untuk Tempat Kerja
Free Fire Nusantara Series 2025 Spring Dimulai, Babak City Qualifier Jadi Pembuka
Harga Cabai Naik Jadi Angin Segar Buat Petani yang Hampir Bangkrut
Mengunjungi Shirakawa-go, Desa Tradisional Jepang yang Diakui UNESCO
Penyebab Kebakaran di Los Angeles Terparah Sepanjang Sejarah, Lengkap Kronologinya
Konser Raya 3 Dekade HUT, Dewi Perssik Soroti Kesuksesan Indosiar Lahirkan Talenta Dangdut
VIDEO: Sopir Bus Kecelakaan Maut di Kota Batu Ditetapkan Tersangka, Terancam 12 Tahun Penjara
PM Ishiba Akan Kirim Tenaga Ahli Jepang untuk Dukung Program Makan Bergizi Gratis
Hasil BRI Liga 1 PSS Sleman vs Persebaya Surabaya: Tersadung di Manahan, Bajul Ijo Gagal Dekati Persib Bandung