Liputan6.com, Ngawi - Hiruk-pikuk kampanye calon anggota legislatif menarik simpati rakyat telah berlangsung sejak beberapa pekan lalu. Namun rupanya bagi sebagian calon wakil rakyat kampanye saja dianggap belum cukup. Masih ada cara lain agar bisa menang di pemilu legislatif 9 April mendatang.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Minggu (6/4/2014), demi mendulang suara berbagai ritual pun dijalankan. Seperti ritual mandi di Alas Ketonggo di Ngawi, Jawa Timur.
Adapula yang menggelar ritual dan memberi sesaji di Gunung Lemongan, Lumajang, Jawa Timur. Konon banyak yang hajat doanya terkabul setelah mendatangi sang juru kunci Gunung Lemongan, Mbah Citro.
Tak hanya itu, berkunjung ke makam keramat juga dijalankan sejumlah caleg. Usaha ini tak lain untuk memuluskan langkah mereka menuju gedung dewan rakyat.
Sejumlah paranormal pun ikut kecipratan rejeki saat pesta demokrasi. Saat musim pemilu, paranormal sangat dibutuhkan oleh beberapa caleg untuk membantu mencapai ambisi mereka.
Namun efektifkah cara-cara seperti ini? Di era demokrasi modern ini, seorang sosiolog menilai para caleg yang mengandalkan klenik tersebut sebagai perilaku di luar akal sehat.
Akankah berbagai ritual yang dijalani para caleg itu berbuah kemenangan? Tidak ada yang menjamin. Mereka pun juga tidak bisa menuntut jika kursi yang diincar gagal direbut. (Raden Trimutia Hatta)
Lihat juga:
[VIDEO] Mbah Bowo, Dukun Pasar Kliwon yang Sering Didatangi Caleg
[VIDEO] Caleg Ritual di Gunung Agar Terhindar Fitnah dan Teror
[VIDEO] Berbagai Aksi Unik dan Simpatik Kampanye Caleg
Klenak-klenik Para Caleg Jelang Pemilu
Di zaman serba modern, sebagian calon wakil rakyat masih percaya dunia klenik untuk meraih kursi kekuasaan. Berbagai ritual pun dilakukan.
diperbarui 06 Apr 2014, 14:01 WIBrupanya bagi sebagian calon wakil rakyat kampanye saja dianggap tidak cukup, maka demi mendulang suara berbagai ritual pun dijalankan.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Polisi Dalami Motif Anak Bunuh Ayah Kandung dan Nenek di Cilandak
DPD Golkar Indramayu Diminta Evaluasi Struktur dan Anggota Fraksi di DPRD, Ada Apa?
Apa Artinya Positif: Memahami Makna dan Dampaknya dalam Kehidupan Sehari-hari
Seleksi Kompetensi PPPK 2024, Catat Tanggal Pelaksanaan dan Pahami Materi Ujiannya
Duel Sengit King Kobra 3,5 Meter Vs Ular Piton 1,5 Meter, Siapa yang Menang?
Gaya Mahal Anak-Anak Bobby Nasution Saat Jalan Bareng Jokowi Setelah Unggul Hitung Cepat Pilkada Sumut 2024
Tatkala Sunan Kalijaga Nekat Curi Tongkat Sunan Bonang, Kisah Walisongo
Cara Mengatasi Mata Merah: Panduan Lengkap dan Efektif
350 Quote Pantai Inspiratif untuk Caption Media Sosial
15 Kata-kata Menolak Tawaran Kerja yang Sopan dan Profesional
Menteri Israel Ungkap Rencana Menduduki Gaza dalam Jangka Panjang
Apa Itu Sifilis: Penyakit Menular Seksual yang Perlu Diwaspadai