TPS `Piala Dunia`, Pemilih Datang Nyoblos Berbaju Bola

Banyak cara yang dilakukan panitia TPS, untuk menarik minat nyoblos para pemilih pada pemilu legislatif periode ini.

oleh Pramita Tristiawati diperbarui 09 Apr 2014, 14:53 WIB
(ANTARA FOTO/Zabur Karuru)

Liputan6.com, Tangerang - Banyak cara yang dilakukan panitia Tempat Pemungutan Suara (TPS), untuk menarik minat nyoblos para pemilih pada pemilu legislatif periode ini. Seperti yang dilakukan di Perumahan Cornelia Residence, Pondok Jagung 1, Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangsel, Banten.

Panitia TPS 8 tersebut, memberikan tema 'Demam Piala Dunia'. Dekorasi handuk berlogo bendera negara peserta Piala Dunia, serta spanduk dan baliho perhelatan akbar sepak bola tingkat dunia itu pun tersebar di TPS.

Lokasi TPS berada di lapangan futsal yang dibangun warga, lengkap dengan 2 gawang di belakangnya.

Tak hanya itu, tiap yang datang, baik panitia TPS dan para pemilih juga harus mengenakan kaos atau jersey bola. "Ini inisiatif dan spontan saja dari masyarakat kami. Agar mereka mau datang dan memberikan hak suara mereka," ujar Asmat Buchori, Ketua TPS 8.

Makanya, semua ornamen Piala Dunia pun hasil koleksi pribadi para warga. Panitia sendirilah yang mengumpulkannya.

Hasilnya, TPS tersebut sudah banyak yang datang memenuhi TPS. "Kami yakin, 90% warga nyoblos. Pasti lebih banyak dibandingkan pemilihan gubernur sebelumnya," kata Asmat.

(Shinta Sinaga)

Baca Juga:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya