Gabung di Cherrybelle, Novi Harus Latihan Push Up & Split

Untuk bisa diterima dalam girlband yang paling populer di Indonesia saat ini, Novi harus ditraining dulu selama berbulan-bulan.

oleh Rommy Ramadhan diperbarui 10 Apr 2014, 11:50 WIB
Seperti Anisa yang berasal dari Jawa Barat, Novi juga berasal dari tanah Pasundan.

Liputan6.com, Jakarta Novi, anggota baru Cherrybelle merasa bahagia bisa bergabung di girlband yang paling baru saja meluncurkan film Crush.

Untuk bisa diterima dalam girlband yang paling populer di Indonesia saat ini, Novi harus ditraining dulu selama berbulan-bulan.

"Selama 3 bulan saya ditraining," kata Novi, saat berkunjung ke kantor Liputan6.com di SCTV Tower, Jakarta, baru-baru ini.

Training yang dijalani Novi tidak mudah. Bukan cuma latihan vokal, tapi Novi harus menjalani rangkaian latihan fisik untuk memperkuat staminanya saat harus beraksi di atas panggung bersama teman-temannya.

Foto dok. Liputan6.com

Foto: Panji Diksana/Liputan6.com

"Selama 1 bulan aku training fisik. Aku harus angkat barbel, lari di lapangan GBK, 5-6 putaran, push up, sit up dan split," ungkap Novi.

Setelah latihan fisik yang cukup melelahkan selama sebulan, Novi baru melakukan latihan inti lainnya. "Setelah itu, selama 2 bulan kemudian training dance dan vokal," jelasnya.

Posisi Novi di Cherrybelle menggantikan Annisa yang hengkang sejak Oktober 2013. Namun, personil Cherrybelle tak ingin menyebut Novi sebagai pengganti Annisa. "Kami nggak mau bayang-bayang Annisa membayangi Chibi. Novi, ya Novi," kata Gigi, salah satu personil Cherrybelle.(Rom)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya