Liputan6.com, Jakarta - Perolehan suara PDIP dalam Pemilu 2014 berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count sejumlah lembaga survei, mengungguli partai lain dengan perolehan 19%. Meski begitu, suara PDIP hanya naik sekitar 4-5% dibanding dibanding Pemilu 2009.
Padahal, PDIP telah mengusung Joko Widodo sebagai calon presiden (capres). Pengamat Politik dari Universitas Pelita Harapan (UPH), Emrus Sihombing pun berpendapat efek Jokowi tidak terlalu berpengaruh pada Pemilu 2014 ini.
Menurut Emrus, salah satu penyebab melempemnya efek Jokowi adalah isu bahwa Gubernur DKI Jakarta itu merupakan 'capres boneka' Megawati .
"Karena orang memlih PDIP bukan Jokowi. Masyarakat masih berpersepsi Jokowi presiden boneka," kata Emrus ketika dihubungi Liputan6.com di Jakarta, Kamis (10/4/2014).
Emrus menambahkan, PDIP bakal lebih baik perolehan suaranya jika elit-elit PDIP memberikan kepercayaan penuh kepada Jokowi dan menghilangkan persepsi bahwa Jokowi disetir Megawati.
"Maukah Megawati mengatakan ke Jokowi bahwa PDIP amanatkan untuk pimpin Indonesia dan tidak mencampuri keputusan Jokowi jika terpilih nanti jadi presiden," tukas Emrus.
Isu Capres Boneka Bikin Efek Jokowi `Melempem`
Suara PDIP hanya naik sekitar 4-5% dibanding dibanding Pemilu 2009.
diperbarui 10 Apr 2014, 15:19 WIBDalam jumpa persnya, Jokowi bersyukur perolehan suara PDIP dalam Pileg 2014 berada di peringkat pertama sesuai hasil hitung cepat dari berbagai lembaga survei (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ini Aset yang Disita Polisi Terkait Judi Online yang Libatkan Pegawai Komdigi, Jumlahnya Miliaran Rupiah
Arti Mimpi Dirampok dan Mau Dibunuh: Makna Tersembunyi di Balik Mimpi Menakutkan Ini
Kementan Punya Jurus Ampuh Jawab Tantangan Regenerasi Petani di Indonesia
Top 3 Berita Hari Ini: Maarten Paes dan Luna Bijl Liburan di Bali, Tonton Tari Kecak sampai Makan Bubur Ayam
Apa Arti Siu: Menguak Misteri di Balik Selebrasi Ikonik
Max Verstappen Kunci Gelar Juara F1 2024, Lando Norris Bidik Gelar 2025
Mengenal Kandidat Paslon Pilgub Kalimantan Utara 2024
'Open Jastip' Politik dan Pertaruhan Jokowi di Pilkada 2024
Musikus Loka Manya Prawiro dan Vina Panduwinata Kolaborasi di Lagu Menyesal
Arti Mimpi Ziarah ke Kuburan Ibu: Makna dan Tafsir Lengkap
Kampanye 16 Hari Anti Kekerasan terhadap Perempuan Kembali Digelar, Tahun Ini Fokus pada 3 Hal
IATPI Mulai Proyek Rintisan Cetak Profesi Pengelola Sampah di 2025