Liputan6.com, Bandung - Ujian Nasional (UN) tingkat SMA dan sederajat serentak dimulai hari ini, Senin (14/4/2014). Namun, sehari menjelang pelaksanaan UN, kunci jawaban beredar di media sosial seperti facebook dan twitter.
Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat Wahyudin Zarkasih mengatakan, pihaknya telah menerima laporan kebocoran kunci jawaban UN itu. Ia berjanji akan menyelidiki kasus ini dengan menerjunkan tim khusus.
"Kita turun, mengecek apakah itu benar. Lalu kita rapatkan dan alhamdulilah itu tidak terbukti. Itu bukan kunci jawaban soal UN SMA," jelasnya saat ditemui di Bandung.
Wahyudin mengungkapkan, pihaknya memastikan kunci jawaban yang beredar itu hanyalah hoax (tidak benar). Hal tersebut dikarenakan mekanisme UN kali ini yaitu setiap satu orang hanya diberi satu soal.
"Karena di dalam satu ruangan itu, soal setiap peserta UN itu berbeda jadi kan susah kalau mau berbuat curang," katanya.
Sementara itu, Kapolda Jabar Irjen Pol Mochamad Iriawan memastikan bahwa tidak ada kebocoran terkait kunci jawaban UN, karena penjagaan ketat telah dilakukan oleh pihaknya.
"Tidak ada bocor. Dari awal kita tahu betul anggota juga tahu betul-betul dengan menjaga ketat. Terkait isu (kunci jawaban UN), itu mencari keuntungan dan mengacaukan situasi. yang jelas dipastikan tidak ada. SMS yang beredar itu penipuan," jelas Iriawan.
Kunci Jawaban UN Beredar di Media Sosial Dinyatakan Hoax
Sehari menjelang pelaksanaan UN, kunci jawaban beredar di media sosial seperti facebook dan twitter.
diperbarui 14 Apr 2014, 12:08 WIBSenin (14/4/2014), 1.644.713 siswa sekolah menengah atas dan kejuruan serta peserta program paket C mengikuti ujian nasional yang digelar serentak di seluruh Indonesia hingga 16 April mendatang. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Itu Blank: Pengertian, Penyebab, dan Cara Mengatasinya
Tips Diet 1 Minggu untuk Menurunkan Berat Badan dengan Cepat dan Sehat
Potret Bahagia Dara 2NE1 Usai Konser di Indonesia: Jakarta Mantap!
Tips Menghemat Uang, Cara Efektif Mengelola Keuangan dengan Bijak
Tips Menghafal Al Quran, Panduan Lengkap untuk Pemula dan Lanjutan
Apa Benar Remaja Jomblo Lebih Sehat Mental Dibanding yang Pacaran? Ini Kata Pakar
Sejumlah Mesin Kendaraan Rusak Usai Isi Pertamax di SPBU Cibinong, Pertamina Buka Suara
Link Download SE Libur Pilkada 27 November 2024, Beri Kemudahan Warga Negara untuk Memilih
Tips Menghilangkan Flek Hitam di Wajah, Panduan Lengkap dan Efektif
Prabowo Bawa Pulang Oleh-oleh Investasi, SPBU Shell Dikabarkan Tutup
Berapa Biaya Membuka Franchise SPBU Shell? Butuh Rp1,5 Miliar hingga Rp7 Miliar Tergantung Model SPBU
Tips Membeli Mobil Bekas Lengkap, Dapatkan Kendaraan Berkualitas