Liputan6.com, Jakarta Septy Sanustika sama sekali tak berniat untuk meninggalkan sang suami, Ahmad Fathanah yang tengah meringkuk dibalik jeruji besi karena kasus suap. Sefty pun setia menunggu suaminya hingga selesai menjalankan masa tahanan.
"Saya akan tetap bersama Mas Fathanah karena rasa kasih sayang ya. Saya yang jalanin, apapun yang saya putuskan itu dari hati saya," ucap Septy saat ditemui di kawasan Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (14/4/2014).
Septy merasa iba melihat penderitaan suaminya yang terkungkung di penjara untuk waktu yang lama. Ia menyadari perannya sebagai istri begitu besar untuk selalu membesarkan hati suaminya itu.
"Kalau saya mau ninggalin gitu-gitu, duh rasanya kasihan. Masih punya anak juga. Sama sekali nggak ada pikiran ke situ juga (ninggalin Fathanah). Beliau butuh dukungan moril untuk ini," ujarnya.
Seperti diketahui, Majelis Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi memvonis Ahmad Fathanah dengan hukuman 14 tahun penjara denda Rp 1 miliar subsidair 6 bulan kurungan.
Fathanah terbukti menerima suap Rp 1,3 miliar untuk pengurusan penambahan kuota impor daging sapi dan pidana pencucian uang di Kementerian Pertanian Republik Indonesia.
Septy Sanustika Janji Tak Tinggalkan Fathanah
Septy Sanustika mengaku setia menunggu suaminya, Ahmad Fathanah hingga selesai menjalani masa tahanan.
diperbarui 14 Apr 2014, 19:20 WIBliputan6.com
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ini Sederet Dampak Naiknya PPN jadi 12% di 2025
AgenBRILink Sri Dewi, Pahlawan Inklusi Keuangan di Tengah Kebun Kelapa Sawit Labuhan Batu
8 Doa untuk Ibu Hamil Agar Selamat dan Bayi Sehat, Baca Ini Setiap Hari
Mengenal WWW Mulai Dari Sejarah, Fungsi dan Cara Kerjanya
Arti Mimpi Dikejar Banjir: Makna, Penyebab, dan Cara Mengatasinya
Cara Mendapat Nomor KITAS, Berikut Syarat dan Prosedur Pembuatannya
Anak Disabilitas yang Tak Sekolah Formal Juga Perlu Dapat Manfaat Program Makan Bergizi Gratis
Mimpi Rumah Kerampokan: Makna, Tafsir, dan Cara Menyikapinya
Trump Nominasikan Tokoh Antivaksin Sebagai Calon Menkes AS
Trik Simpel Mengolah Bunga Pepaya agar Lezat, Dijamin Tidak Pahit
Polda Metro Kerahkan 2.500 Personel Gabungan Amankan Laga Timnas Indonesia Vs Jepang
Pengertian Desinfektan Berikut Panduan Lengkap Penggunaan dan Manfaatnya