Liputan6.com, Jakarta Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam menjadi incaran para investor di sektor peternakan. Gubernur Aceh Zaini Abdullah menyatakan, Australia dalam waktu dekat ini akan membangun peternakan sapi di Aceh.
Zaini mengatakan, sapi yang dikembangkan di Aceh oleh investor Austalia, nantinya akan diekspor untuk memenuhi kebutuhan wilayah Timur Tengah.
"Baru-baru ini ada dari Australia yang ingin mengembangkan peternakan sapi yang nantinya ini akan diekspor ke Timur Tengah. Insyaallah dalam waktu tidak lama lagi ini akan terlaksana," kata, Zaini dalam diskusi Go West! Invest in Aceh, di Hotel Four Season, Jakarta, Selasa (15/4/2014).
Menurut Zaini, kini investor banyak yang menjalankan usaha di Aceh. Beberapa waktu lalu, Pemerintah Provinsi Aceh juga bertemu dengan Pemerintah Iran membicarakan investasi.
"Kami juga telah menerima kunjungan pemerintah Iran untuk penanaman modal di Aceh," tututrnya.
Menurut dia, kemudahan yang diberikan Pemerintah Aceh membuat investor tertarik untuk menanamkan investasinya di Aceh.
"Untuk para investor sama sekali tidak mengalami hambatan atau kendala untuk menanamkan investasinya," paparnya.
Namun, ia berpesan kepada para investor untuk mematuhi partiran hukum yang sudah ditetapkan oleh Pemerintah Aceh.
"Yang penting patuhi peraturan hukum yang berlaku, dan kami ingin menegaskan bahwa kami akan melindungi keamanan investor lokal maupun luar negeri untuk kepentingan Aceh," pungkasnya.
Australia Tertarik Bangun Peternakan di Aceh
Sapi yang dikembangkan di Aceh oleh investor Austalia, nantinya akan diekspor untuk memenuhi kebutuhan wilayah Timur Tengah.
diperbarui 15 Apr 2014, 12:30 WIB(Foto: West Australian)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
9 10
Berita Terbaru
HEXA Dapat Pesanan 360 Ekskavator Buat Cetak Sawah Baru di Kapuas dan Merauke
Negara Penghasil Minyak Sawit Kumpul di Jakarta, Bahas Volatilitas Pasar hingga Perubahan Iklim
7 Jenazah WNI Tewas Kecelakaan di Malaysia Dipulangkan ke Indonesia 3 Tahap
Cara Membuat Pizza Teflon: Panduan Lengkap untuk Pemula
Apa Itu Moci: Panduan Lengkap Mengenal Kudapan Kenyal Khas Jepang
Sah! Prabowo Naikkan UMP 2025 Jadi 6,5%
Jubir Bantah Ridwan Kamil Kirim Karangan Bunga Ucapan Selamat untuk Pramono-Rano
100+ Nama Aesthetic Girl TikTok yang Bikin Akunmu Makin Hits dan FYP
Tim Dengan Trofi Liga Inggris Terbanyak Sepanjang Sejarah, Manchester United Memimpin!
Sarwendah Merasa Risih Dijodoh-jodohkan Netizen dengan Boy William
Euforia Itu Apa: Memahami Fenomena Kegembiraan Berlebihan
Tips Mengatasi Insomnia: Panduan Lengkap untuk Tidur Nyenyak yang Mudah Dilakukan