Liputan6.com, Jakarta - Sistem Verifikasi Legalitas Kayu (SVLK) dinilai tidak akan efektif untuk menghentikan ekspor kayu khususnya kayu log secara ilegal.
"SVLK saya rasa tidak akan efektif mencegah ekspor kayu ilegal," ujar Sekretaris Jenderal Asosiasi Mebel dan Kerajinan Rotan Indonesia (AMKRI) Abdul Sobur, usai konferensi pers di Horapa Seafood & Thai Kitchen, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (15/4/2014).
Dia menjelaskan, hal ini karena sistem tersebut lebih menyasar pada pelaku industri pengolahan, bukan pemasok kayu. "Aturan ini memang desainnya panjang, kalau mau diterapkan ini pada pemasok bahan bakunya (kayu), bukan pada industri pengolahannya," lanjutnya.
Penerapan aturan yang harusnya berlaku pada 1 Januari 2014 namun ditunda hingga tahun depan tersebut dinilai malah makin memberatkan pelaku industri pengolahan kayu. Hal itu karena untuk mendapatkan sertifikat ini, industri harus mengeluarkan biaya antara Rp 20 juta-Rp 40 juta.
"Itu harusnya di hulunya. SVLK bukan senjata ampuh, malah tambah beban cost bagi industri," tandasnya.
Seperti diketahui, Kementerian Perdagangan telah mengeluarkan Surat Keputusan Menteri Perdagangan Nomor 81/M-DAG/PER/12/2013 tentang Perubahan atas Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 64/M-DAG/PER/10/2012 tentang Ketentuan Ekspor Produk Industri Kehutanan. Salah satu tujuan pemberlakuan SVLK untuk mencegah maraknya pencurian kayu ilegal untuk dijual ke luar negeri.
Sertifikasi Tak Ampuh Cegah Ekspor Kayu Ilegal
Sistem Verifikasi Legalitas Kayu (SLVK) dinilai tidak akan efektif untuk menghentikan ekspor kayu khususnya kayu log secara ilegal.
diperbarui 15 Apr 2014, 19:35 WIBWarga berjalan memikul rumput menyusuri jalan di kawasan Wana Wisata Umbul Jumprit, Jateng. Selain tempat wisata alam kawasan itu dimanfaatkan warga untuk mencari rumput dan kayu bakar.(Antara)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Israel Umumkan Wajib Militer 7.000 Orang Yahudi Ultra-Ortodoks, Akan Ikut Perang di Gaza dan Lebanon?
Cara Mengolah Daun Ketepeng untuk Obat Gatal yang Efektif dan Alami
Siapa Nama Ibu Nabi Muhammad SAW? Simak Sejarah Masa Kecilnya
Cara Membuat Opini yang Efektif, Panduan Lengkap untuk Penulis Pemula
Cara Ubah Word ke GDocs, Panduan Lengkap Konversi Dokumen
Cara Mengatasi Black Screen pada Laptop dengan Mudah dan Efektif
Final BlackAuto Battle 2024 Sukses, Suguhkan Modifikasi Mobil Terbaik di Tanah Air
Telkom Wujudkan Pilar Enviromental ESG Lewat Aksi Restorasi Bumi
Orang Dalam KAI Bocorkan Cara Dapat Tiket Kereta Harga Murah
RS Jantung Harapan Kita, Sukses Lakukan Operasi Jantung Robotik pada 3 Pasien
Khasiat Sarabba, Minuman Tradisional Makassar Kombinasi Rempah Lokal
Deretan Hoaks Seputar Erupsi Gunung Api, dari Lewotobi sampai Anak Krakatau