Liputan6.com, Jakarta Persaingan yang semakin ketat membuat perusahaan sekuritas memutar otak mengembangkan layanan. Seperti yang dilakukan oleh PT Indo Premier Securities. Baru saja, perusahaan sekuritas ini memperkenalkan layanan jual beli reksadana multi manajer investasi secara online bertajuk IPOT FUND.
President Director Indo Premier Securities Moleonoto menjelaskan IPOT FUND menawarkan 37 produk reksadana dari sembilan manajer investasi di Indonesia yang berada di bawah naungan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Advertisement
Ke sembilan manajer investasi tersebut antara lain PT Bahana TCW Investment Management, PT Batavia Prosperindo Aset Manajemen, PT BNP Paribas Investement Partners dan PT First State Investment Indonesia.
"Jadi bisa dibilang layanan ini adalah supermarket reksadana online pertama di Indonesia," kata Moleonoto, Jakarta, Rabu (16/4/2014).
Salah satu fasilitas yang diunggulkan dalam layanan ini adalah nasabah tak perlu melakukan tanda tangan basar atau wet signature pada formulir pembelian atau penjualan reksadana.
"Nasabah yang di luar Jakarta akan lebih mudah berinvestasi di reksadana," jelas Moleonoto. Selain itu, Nasabah juga tidak dibebani biaya pembelian dan penjualan.