Liputan6.com, Malang - Delapan orang tewas usai pesta minuman keras (miras) di Lawang, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Diduga, mereka tewas karena minum miras yang dicampur etanol.
Kapolsek Lawang Komisaris Polisi Gatot Setiawan mengatakan, polisi menemukan 10 bekas botol bir di lokasi kejadian. “Dugaan sementara miras dicampur etanol. Kita masih dalami kasus ini,” ucap Gatot, Rabu (16/4/2014).
Dari keterangan yang berhasil dihimpun, pesta miras berlangsung di tempat kos Edwin Bachrudin, di Jalan Sumber Waras Desa Krajan Lawang, Malang pada Senin 14 April. Pesta diikuti sekitar 15 orang untuk merayakan ulang tahun Edwin. Pesta berlangsung sejak pukul 16.00 WIB sampai pukul 21.30 WIB.
Sehari kemudian, dampak miras oplosan itu mulai dirasakan peserta pesta. Ada yang dilarikan ke RSUD Lawang Malang, RS Panti Nirmala Malang, RS Syaiful Anwar (RSSA) Malang dan RSUD Dr Sutomo Surabaya. Mayoritas mengeluh kejang disertai muntah – muntah. Pandangan mata mereka pun terganggu, bahkan sebagian di antaranya tak dapat melihat.
“Korban meninggal satu persatu. Beberapa belum kami ketahui keberadaannya,” ucap Gatot.
Pesta Miras Oplosan, 8 Orang Tewas
Pesta diikuti sekitar 15 orang dan satu per satu meregang nyawa.
diperbarui 16 Apr 2014, 22:40 WIBSejumlah botol miras merek asing berisi oplosan air mineral, alkohol 96% dan minuman berkarbonasi, yang berhasil diamankan di Mapolwiltabes Surabaya. (ANTARA)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jessica Wongso Eksis di Medsos, Gaya Ketikannya Bikin Salah Fokus
5 Fenomena Astronomi Desember 2024, Raja hujan Meteor hingga Oposisi Jupiter
Begu Ganjang, Roh Menyeramkan yang Awalnya Digunakan sebagai Penjaga Perkebunan
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Jumat 29 November 2024
Link Live Streaming Liga Europa Manchester United vs Bodo/Glimt, Sebentar Lagi Mulai di Vidio
Akhir Cerita Pemancing di Kebumen, Tewas Tenggelam di Sungai Lukulo
Prabowo: Saya Beri Peringatan, Tak Ada Toleransi untuk Korupsi
Wajib Tonton, Ini 10 Film Terseram Sepanjang Dekade
Amorim Akui Krisis Produktivitas Gol, Manchester United Terancam Masalah Besar di Lini Depan
Kisah Ajaib Gus Dur dan 3 Koper Berisi Uang Miliaran Rupiah
Rokok Ilegal Marak di NTT, Jalur Perbatasan Jadi Perhatian
Pakar Sebut Pilkada Jakarta 2024 Diprediksi Dua Putaran, Begini Analisisnya