Pesta Miras Oplosan, 8 Orang Tewas

Pesta diikuti sekitar 15 orang dan satu per satu meregang nyawa.

oleh Zainul Arifin diperbarui 16 Apr 2014, 22:40 WIB
Sejumlah botol miras merek asing berisi oplosan air mineral, alkohol 96% dan minuman berkarbonasi, yang berhasil diamankan di Mapolwiltabes Surabaya. (ANTARA)

Liputan6.com, Malang - Delapan orang tewas usai pesta minuman keras (miras) di Lawang, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Diduga, mereka tewas karena minum miras yang dicampur etanol.
 
Kapolsek Lawang Komisaris Polisi Gatot Setiawan mengatakan, polisi menemukan 10 bekas botol bir di lokasi kejadian. “Dugaan sementara miras dicampur etanol. Kita masih dalami kasus ini,” ucap Gatot, Rabu (16/4/2014).
 
Dari keterangan yang berhasil dihimpun, pesta miras berlangsung di tempat kos Edwin Bachrudin, di Jalan Sumber Waras Desa Krajan Lawang, Malang pada Senin 14 April. Pesta diikuti sekitar 15 orang untuk merayakan ulang tahun Edwin. Pesta berlangsung sejak pukul 16.00 WIB sampai pukul 21.30 WIB.
 
Sehari kemudian, dampak miras oplosan itu mulai dirasakan peserta pesta. Ada yang dilarikan ke RSUD Lawang Malang, RS Panti Nirmala Malang, RS Syaiful Anwar (RSSA) Malang dan RSUD Dr Sutomo Surabaya. Mayoritas mengeluh kejang disertai muntah – muntah. Pandangan mata mereka pun terganggu, bahkan sebagian di antaranya tak dapat melihat.
 
“Korban meninggal satu persatu. Beberapa belum kami ketahui keberadaannya,” ucap Gatot.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya