Liputan6.com, Malang: Pelatih Arema Cronus, Suharno, memuji penampilan para pemainnya usai menang tipis 1-0 atas Selangor FA di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur. Laga melawan wakil Malaysia ini dinilai pertandingan yang tidak mudah.
Apalagi pemain juga memikul beban harus menang dalam pertandingan ini. Raihan tiga poin ini akhirnya mengamankan tiket 16 besar AFC Cup 2014 bagi klub berjuluk Singo Edan tersebut.
“Ada tanggungjawab yang cukup berat dalam pertandingan ini, beban harus menang. Karena itu saya beri empat jempol atas perjuangan seluruh pemain di pertandingan ini,” urai Suharno usai pertandingan di Malang, Jawa Timur, Rabu (16/4/2014).
Dikatakannya, para pemain sudah bekerja keras selama pertandingan melawan Selangor FA. Pemain pun kelelahan pada paruh babak kedua. Namun mereka sukses mempertahankan keunggulan hingga pertandingan berakhir. Kemenangan ini pun dinilai membanggakan bagi warga Malang khususnya dan Indonesia umumnya.
“Pemain bisa mempertahankan keunggulan, yang penting kita bisa memenangkan laga ini. Kemenangan ini untuk Aremania dan Indonesia,” ucap Suharno.
Dengan hasil ini, Arema berada di peringkat kedua dengan raihan nilai 10. Pemuncak klasemen dipegang oleh Hanoi T&T Vietnam yang memiliki nilai 12. Sementara Selangor FA harus puas diperingkat ketiga dengan nilai 5.
Arema masih menyisakan satu laga terakhir di Grup F AFC Cup. Arema dijadwalkan bertandang ke markas Hanoi T&T di Hang Day Stadium Hanoi Vietnam pada 23 April mendatang. Hasil laga ini hanya berdampak pada siapa pemuncak klasemen akhir.
“Apakah kita target juara grup atau cukup runner up, kita lihat pada pertandingan mendatang. Yang penting kita puas dengan kemenangan pada pertandingan hari ini,” pungkas Suharno.
Suharno Beri Empat Jempol untuk Pemain Arema
Mantan pelatih Gresik United itu menyebut pemain bisa melepaskan beban.
diperbarui 16 Apr 2014, 23:58 WIBSuharno (Antara Foto/Ari Bowo Sucipto)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Arti Mimpi Dirampok dan Mau Dibunuh: Makna Tersembunyi di Balik Mimpi Menakutkan Ini
Kementan Punya Jurus Ampuh Jawab Tantangan Regenerasi Petani di Indonesia
Top 3 Berita Hari Ini: Maarten Paes dan Luna Bijl Liburan di Bali, Tonton Tari Kecak sampai Makan Bubur Ayam
Apa Arti Siu: Menguak Misteri di Balik Selebrasi Ikonik
Max Verstappen Kunci Gelar Juara F1 2024, Lando Norris Bidik Gelar 2025
Mengenal Kandidat Paslon Pilgub Kalimantan Utara 2024
'Open Jastip' Politik dan Pertaruhan Jokowi di Pilkada 2024
Musikus Loka Manya Prawiro dan Vina Panduwinata Kolaborasi di Lagu Menyesal
Arti Mimpi Ziarah ke Kuburan Ibu: Makna dan Tafsir Lengkap
Kampanye 16 Hari Anti Kekerasan terhadap Perempuan Kembali Digelar, Tahun Ini Fokus pada 3 Hal
IATPI Mulai Proyek Rintisan Cetak Profesi Pengelola Sampah di 2025
Mimpi Mendapatkan Telur Ayam: Makna dan Tafsir yang Menarik